Cici Paramida Tutup Pintu Hati Buat Suami

Cici Paramida Tutup Pintu Hati Buat Suami Cici Paramida

Kapanlagi.com - Kembali sidang perceraian Cici Paramida dan Ahmad Suhaebi berlanjut. Dalam sidang yang digelar di PA Jakarta Utara (13/8), lagi-lagi Ebi tidak menghadiri sidang dan hanya diwakili pengacaranya. Di sisi lain, Cici menegaskan kalau dia ingin menempuh jalur cepat untuk perceraiannya. Pintu hatinya sudah tertutup untuk suaminya, dan tidak ada lagi jalan rujuk untuk mereka.Didampingi pengacaranya, Riri Purbasari, Cici menghadiri persidangan dengan agenda jawaban dari pihak tergugat, Suhaebi. Sidang kali ini hanya berlangsung sekitar 30 menit. Cici sendiri nampaknya sudah tak sabar untuk mengakhiri pernikahannya. "Hasil mediasi kita teruskan kepada hakim supaya lebih cepat proses perceraiannya," terang Cici saat ditanya hasil sidangnya.Pedangdut ini juga menegaskan kalau dirinya tidak akan berubah pikiran dan rujuk kembali. Cici tidak mau lagi membuka hati pada suaminya. "Sampai saat ini saya ingin bercerai. Sudah tertutup pintu hati saya, tidak ada lagi halangan yang bisa menghambat keinginan saya. Saya sudah didukung sama keluarga. Dan memang sejak awal pernikahan kita memang sudah tidak ada kecocokan," ungkap Cici dengan tegas.     

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/erl)

Rekomendasi
Trending