Dea Mirella: Anak Sudah Malas Dengan Ayahnya

Dea Mirella: Anak Sudah Malas Dengan Ayahnya Foto: KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Perseteruan antara Dea Mirella dan mantan suaminya, Eel Ritonga sudah semakin meruncing. Bahkan Dea dilaporkan atas tuduhan penggelapan mobil, hingga akhirnya statusnya menjadi tersangka.
Perseteruan tersebut juga mulai berimbas kepada anak mereka. Sang anak diakui Dea sudah mulai antipati kepada ayahnya.
"Lodi bilang dia udah males dengar nama papa. Lodi ga akan marah-marah ke papa, tapi hatinya dia udah males sama papanya," tutur Dea di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan (2/6).

Dea Mirella dan Melody, putrinya dengan Eel | Foto: KapanLagi.comDea Mirella dan Melody, putrinya dengan Eel | Foto: KapanLagi.com


"Lodi bikin surat untuk papa. Ini tulisan Lodi. Dia nulis jangan jahatin mama lagi, jangan bohong lagi. Lodi sedih nggak mau mamanya dipenjara," lanjutnya.
Disinggung tentang komunikasi yang terjalin antara dirinya dengan mantan suami, Dea Mirella menyatakan bahwa ia sudah putus hubungan. Bagi Dea, Eel hanya baik di depan kamera saja.
"Saya udah nggak komunikasi sama Eel. Eel bapak yang baik di depan kamera aja. Dia Nggak pernah telpon Lodi. Dia nggak pernah tahu Lodi kaya gimana," tandasnya.

(kpl/ato/rzm)

Editor:

Rizqi Zhairisma

Rekomendasi
Trending