Depe: Bahan Garment Desain Saya Merk Import

Depe: Bahan Garment Desain Saya Merk Import Dewi Perssik foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Ketika dihubungi melalui telepon, Rabu (28/12), perihal bisnis clothing line miliknya yang bernama Pixie, pedangdut seksi Dewi Perssik mengaku bahwa memberi harga yang murah. "Harga kisarannya Rp50-60 ribu untuk atasan aja. Tapi kalo grosir kan gak bisa beli satuan, jadi paling minim 6 biji. Masalah target menengah ke atas atau ke bawah itu semua kan selera. Yang pasti bahan Pixie adalah merk import yang digunakan kaum menengah ke atas, bukan bahan lokal," cerita Depe.Disinggung untuk pemasaran di luar Jawa bahkan sampai luar negeri, Depe mengakui bahwa dirinya baru saja membuat website resmi untuk Pixie lantaran banyaknya permintaan."Aku juga gak nyangka banyak permintaan dari masyarakat. Aku gak tau soalnya mereka dari Jawa atau luar Jawa, yang pasti mereka seller setia. Market kita emang reseller, karena kalo customer kan cuma sebulan bisa beli beberapa pieces, tapi kalo mereka itu rutin ambil dan jual lagi," lanjut Depe."Apalagi sekarang lagi happening banget bisnis online dan penjualan via BB grup. Ibarat kalo bisnis MLM, kita adalah pusatnya. Jadi yang bergerak untuk menjual adalah reseller kita," pungkas mantan istri Aldi Taher ini. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/aia)

Rekomendasi
Trending