Devano Ganti Nama, Iis Dahlia Buka Suara
Devano dan Iis Dahlia pemotretan © instagram/isdadahlia
Kapanlagi.com - Kabar mengejutkan datang dari penyanyi dan aktor muda berbakat Devano Danendra. Putra bungsu pedangdut Iis Dahlia ini memutuskan untuk mengubah nama panggungnya menjadi lebih singkat, yakni hanya "Devano". Keputusan ini tentu memancing rasa penasaran publik mengenai alasan di balik perubahan tersebut.
Iis Dahlia, selaku sang ibunda, akhirnya buka suara memberikan klarifikasi. Menurut pelantun Payung Hitam ini, alasan utama Devano memangkas namanya adalah karena sering terjadi kesalahan penyebutan oleh orang lain pada nama belakangnya, "Danendra".
"Karena banyak orang yang suka salah nyebutin nama dia, 'Danendra'-nya ya. Ada yang sebut Danendro, ada Darendra, ada apa... Jadi dia bilang, 'Udahlah, mau yang simpel aja deh, Ma'," ucapnya saat ditemui di kawasan Buncit Raya, Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (05/01/2026).
Baca berita Iis Dahlia lainnya di Liputan6.com.
Advertisement
1. Iis Tidak Keberatan dengan Keputusan Devano
Iis Dahlia mengaku tidak keberatan dengan keputusan putranya. Ia bahkan membandingkan pengalaman serupa yang pernah dialaminya di masa lalu. Iis Dahlia sendiri lahir dengan nama Iis Laeliyah, namun menggantinya karena alasan yang mirip.
"Enggak apa-apa. Aku aja kan nama asliku Laeliyah. Iis Laeliyah diganti Iis Dahlia karena orang selalu salah [panggil], ada yang ngomong Laela, Laela. Gitu," jelas Iis sambil tertawa.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
2. Nama Devano di KTP Tak Berubah
Namun, Iis menegaskan bahwa perubahan ini hanya berlaku untuk nama panggung saja. Secara administrasi kependudukan seperti di KTP, nama Devano tetap lengkap sebagai Devano Danendra.
"Nama panggung aja. Kalau di KTP mah tetap panjang ya. Tetap, tetap," tegasnya.
Iis juga menampik rumor yang menyebutkan bahwa pergantian nama ini berkaitan dengan upaya buang sial atau tuntutan peran tertentu.
Yang Ini Juga Nggak Kalah Hot!!!
- Iis Dahlia Curhat Kangen Dipeluk Devano, Rela Ngalah Datangi Rumah Anak
- Baila no na Ulang Tahun di New York, Devano Danendra Kasih Selamat dari Jakarta
- Film 'PANGKU' Karya Reza Rahadian Raih Empat Penghargaan Bergengsi di BIFF 2025
- Iis Dahlia Bongkar Rahasia di Balik Wajah Kencangnya, Anti Dandan Tebal
- Iis Dahlia Kenang Momen Devano Danendra Kena Mental Akibat Bully Netizen
(Lama tak terdengar kabarnya, komedian senior Diding Boneng dilarikan ke Rumah Sakit.)
(kpl/aal/phi)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
