FOTO: Ungkapan Romantis - Mesra Junior Liem Kepada Sang Istri

Penulis: Fitrah Ardiyanti

Diterbitkan:

FOTO: Ungkapan Romantis - Mesra Junior Liem Kepada Sang Istri Junior Liem - Putri Titian/©Istimewa

Kapanlagi.com - Junior Liem dan Putri Titian resmi menikah kemarin, Sabu 21 Mei 2016. Akad nikah dan resepsi dilangsungkan dalam hari yang sama, berlokasi di Gedung Museum Bank Indonesia, Jakarta Barat.
Jun dan Tian mengenakan pakaian adat Palembang, sesuai asal mempelai wanita, di momen akad nikah. Jun dengan lantang melafalkan ijab kabul dalam satu kali tarikan nafas, membuat kekasih yang dipacarinya kurang lebih dua tahun ini sah menjadi istrinya.
Walaupun terlihat kocak, sebenarnya Jun cukup romantis. Saat resepsi berlangsung, lelaki yang bernama asli Yunior Liem ini membacakan sepenggal kata romantis untuk sang istri.
"I (Junior Liem) wrote your (Putri Titian) name in the sky, but clouds remove. I wrote your name on the beach, but the waves I remove it. So, I wrote your name in my heart so that I nothing will be delete (Aku menulis namamu di langit, tapi mendung menghapusnya. Aku menulis namamu di pasir pantai tapi ombak menghempasnya. Jadi aku menuliskan namamu di hatiku sehingga tak ada yang mampu menghapusnya)," ujarnya. Romantis banget kan?
Terlihat juga puisi indah yang nampak dalam detail dekor pernikahan bertema garden party Jun dan Tian. Sebait puisi romantis dari mereka berdua ini bakalan bikin kamu melting. 

Puisi romantis dari Jun dan Tian/©instagram.com/celinejess16Puisi romantis dari Jun dan Tian/©instagram.com/celinejess16

"Hi, hello, see you soon. Itu kata-kata favoritku sekarang ini. Lebih dari serunya ajakan main bola. Lebih dari indahnya untaian kata puisi. Kaulah senyum dari hari yang bahagia. Kau buat aku merasa aku ini manusia. Orang bilang kebahagiaan cuma nyata di mimpi, tapi aku pilih bangun, nafas, dan tersenyum. Karena ada kamu yang buat mimpi jadi biasa. Aku datang bukan untuk pergi, tapi aku datang untuk pulang. With love, Jun and Tian."
Wah siapa yang nggak meleleh bacanya, ya. Happy wedding Jun and Tian!

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/tch)

Rekomendasi
Trending