Gading Marten, Mi Instan 'Makanan Rakyat'

Penulis: Anton

Diterbitkan:

Gading Marten, Mi Instan 'Makanan Rakyat' Gading Marten Foto: Ruswanto

Kapanlagi.com - Ramainya pemberitaan tentang salah satu produk mie instan asal Indonesia yang dicekal di Taiwan karena mengandung bahan-bahan pengawet yang berbahaya bagi kesehatan, pastinya membuat resah para konsumen yang sering mengonsumsinya. Menurut Gading Marten, seharusnya produk makanan yang telah mencantumkan cap Departemen Kesehatan, seharusnya aman untuk dikonsumsi. "Sebenernya makanan yang ada di situ kalo udah ada cap DepKes itu udah melalui proses-proses, berarti itu aman dikonsumsi. Tapi memang harus dicek lagi apakah ini benar-benar aman," ujarnya saat ditemui di Gedung Gajah, Jl. Dr. Sahardjo, Jakarta Selatan, Selasa (12/10). Namun demikian, putra aktris senior Anna Maria itu tak menampik bahwa mie instan selama ini menjadi salah satu 'makanan rakyat' dan juga salah satu makanan favoritnya. Tiap kali dirinya malas memasak, pasti larinya ke mie instan. "Tapi kalo demi kesehatan, kita harus jaga-jaga. Gue belum tahu pastinya seperti apa. Tapi kalau mengandung bahan pengawet segala macem, ya sebaiknya jangan. Karena yang gue tau pastinya kalo kita udah tua, pasti sakitnya gara-gara makanan. Ya minyaknya yang nggak bener lah, itunya yang nggak bener lah," tandasnya. 

(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)

(kpl/ato/bun)

Editor:

Anton

Rekomendasi
Trending