Giliran Adik Melinda Dee Ditahan

Giliran Adik Melinda Dee Ditahan

Kapanlagi.com - Setelah sebelumnya menetapkan suaminya Andika Gumilang sebagai tersangka dan langsung ditahan, kini penyidik juga menahan adik tersangka Inong Malinda atau Melinda Dee berinisial V dan istrinya I terkait kasus pengelapan uang nasabah Citibank. "Polri kemarin telah melakukan penangkapan terhadap suami istri V dan I dengan dugaan keterlibatan aliran dana Melinda," kata Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabag Penum) Polri Kombes Pol Boy Rafli Amar di Jakarta, Jumat (29/04).Tersangka V adalah adik Melinda, sedangkan tersangka I adalah suami V. Kedua tersangka resmi mulai ditahan mulai hari ini, untuk 20 hari ke depan."Hasil penelusuran ditemukan tersangka I menerima aliran dana dari Melinda sebanyak 29 kali transaksi dengan nilai sekitar Rp7 miliar, sedangkan V sebanyak Rp1,6 miliar dari lima kali transaksi," kata Boy, menjelaskan.Kabag Penum mengatakan transaksi yang dilakukan di salah satu bank swasta nasional pada 2009 sampai 2011."Para tersangka diduga menerima uang tampungan dari Malinda, kemudian dikeluarkan dan sudah cukup bukti yang dipersangkakan," kata Boy.Tersangka V adalah karyawan di salah satu perusahaan asuransi, sementara I bekerja sebagai karyawan swasta, katanya."Kita belum tahu imbal jasa untuk menampung aliran dana itu, tapi diduga ada dan masih dalam penelusuran," kata Boy.   

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(antara/dar)

Rekomendasi
Trending