Gita KDI Terima Pinangan PKB

Kapanlagi.com - Sukses menjadi selebriti lewat ajang pencarian bakat tak membuat Gita KDI merasa puas untuk melangkah lebih jauh lagi. Gita mengikuti rekan-rekan selebriti lainnya menjadi Caleg dari PKB Dapil Jawa Barat 11 mencakup wilayah kabupaten dan kota Tasikmalaya dan kabupaten Garut. Keinginan menjadi caleg bukan murni kehendak gadis bernama lengkap Gitalis Dwi Natarina ini, tapi diminta oleh DPP PKB. Gita mengaku kalau sebelumnya tidak ada niatan sama sekali untuk menjadi caleg. Namun, setelah berkonsultasi Muaimin, akhirnya juara 1 KDI 2 ini mau menerima pinangan DPP PKB."(Saya) dari keluarga NU, jadi otomatis saya dekat dengan PKB tapi sebetulnya saya tidak begitu niat. Tapi Gita sering konsultasi dengan Moh. Muaimin bagaimana caranya jadi caleg. Sekarang Gita seperti mimpi. Mungkin Gita mengambil manfaatnya kalau bisa berguna untuk umat banyak," tuturnya saat ditemui kala launching buku 13 ALASAN PILIH PKB di Jl Sukabumi 23, Jakarta Pusat, Kamis (8/1).Menjadi caleg ada yang menang dan kalah. Dan Gita berharap menang jika keputusannya terjun di dunia politik ini bisa bermanfaat untuk orang banyak. Namun kalau tidak ada manfaatnya untuk umat, lebih baik dirinya kalah."Kalau memang ada manfaatnya untuk Gita, semoga Gita menang. Tapi kalau tidak bermanfaatnya Gita kalah," terang bintang sinetron SI ENTONG ini.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/buj/boo)

Rekomendasi
Trending