Hengky Kurniawan Berangkat Umroh
Kapanlagi.com - Pertengkaran hebat yang terjadi antara pasangan selebriti, Kiki Amalia dan Hengky Kurniawan, Senin (9/4) malam, tak menyurutkan langkah Hengky untuk menjalankan ibadah umroh.
Pada hari Selasa (10/4) sore, pesinetron ganteng itu akhirnya berangkat ke tanah suci Makkah. Sementara, Kiki yang ditemui di sebuah studio televisi lokal ibukota pada malam harinya, tampak enggan memberikan komentar tentang kejadian tersebut.
"Saya tidak mau membuka aib orang lain, tunggu Hengky pulang dari umroh," jawab Kiki, sembari berlalu menuju ke dalam studio.
Perlu diketahui, pemicu keributan antara Hengky dan Kiki di kediaman Hengky, Pejaten, Pasar Minggu, masih terasa sumir.
Advertisement
Dari beberapa keterangan yang didapat oleh KapanLagi.com dari berbagai sumber, salah satu penyebab terjadinya pertengkaran hebat itu adalah soal tuduhan Kiki terhadap kakak perempuan Hengky, yang dianggap telah menggunakan cara gaib agar hubungan Kiki dan Hengky segera berakhir.
"Ini sudah dirasa oleh Kiki sejak dua minggu lalu, apalagi kakak Hengky pernah mengambil foto Kiki dan dibawa kemana-mana," ujar sumber.
Dan kebetulan saat Kiki datang pada malam itu di rumah Hengky, kakak perempuan Hengky ada di sana. Tak pelak lagi pertengkaran disertai suara pecahan benda jatuh bergema. Bahkan teriakan nama-nama penghuni kebun binatang sempat terdengar keluar.
Takut didengar oleh wartawan infotainment yang kebetulan akan meliput masalah umrohnya Hengky, seluruh pintu dan rolling door pun ditutup rapat.
Malam ini tak banyak keterangan yang bisa dikorek dari Kiki, hanya saja airmata Kiki terus saja berderai di hadapan para wartawan.
Menurut sumber lain, Hengky sekarang ini juga masih dalam keadaan stress yang akibat salah satu keluarganya tersandung masalah hukum di Batu, Malang. Apa dan bagaimana kejelasan kasus yang menjerat keluarga Hengky, masih juga belum diketahui.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kl/wwn)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
