Imbas Perceraiannya dengan Moa, Irwan Chandra Akui Nyaris Gila Karena Anak Akhirnya Tinggal dengan Lee Jeong Hoon
Diperbarui: Diterbitkan:
Irwan Chandra akui hampir gila setelah perceraiannya dengan Moa © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Kisruh rumah tangga antara Irwan Chandra dan Monique Octaviani atau yang akrab disapa Moa tahun 2012 silam sempat santer jadi perbincangan. Bagaimana tidak? Saat itu, berhembus kabar kalau rumah tangga mereka rusak karena orang ketiga yang diduga adalah presenter Lee Jeong Hoon.
Untuk pertama kalinya, Irwan pun buka-bukaan perkara isu rumah tangganya. Meski tak menjawab soal gosip pebinor, ia membenarkan fakta kalau selama lima tahun, Irwan sempat membesarkan anaknya seorang diri.
"Lima tahun sebelum divorce, saya besarin anak sendiri. Mereka nikah tahun 2017 kan, nah itu anak saya diambil karena kan hak asuh di ibu kalau masih kecil," ujar Irwan Chandra, seperti dilansir dari tayangan Rumpi (10/03/2020).
Advertisement
1. Hampir Gila
Lantaran hak asuh anak jatuh ke tangan Moa, Irwan sempat merasakan kesedihan yang teramat dalam. Pasalnya selama ini kesedihannya bisa teralihkan berkat kehadiran sang buah hati.
"Itu berat. Saya hampir gila. Karena selama ini saya udah move on dengan anak-anak tapi waktu udah enggak ada anak saya merasa sendiri lagi. Dulu kan sendiri gak punya istri, tapi punya anak," ungkapnya.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Tak Sendiri Lagi
Pada akhirnya, Irwan pun belajar mengikhlaskan kebahagiaan mantan istrinya bersama Lee Jeong Hoon. Lambat laun Irwan akhirnya menyadari, meski tak ada anak, ia tak lagi merasa sendiri.
"Sekarang saya akhirnya sadar kalau saya udah enggak sendiri. Saya masih punya Tuhan," pungkasnya.
Yuk Baca Juga:
Pengakuan Irwan Chandra: Menyendiri Pasca Cerai dari Moa, Butuh Tahunan Untuk Bertemu Lee Jeong Hoon
Lee Jeong Hoon & Moa, Antara Isu Perselingkuhan - Hamil Duluan
Menikah Dengan Lee Jeong Hoon, Moa Tak Takut Diganggu Mantan Suami
Tak Ada Nafkah, Moa Mengaku Dibiayai Orang Tua Saat Nikah Dengan Irwan Chandra
Sama-Sama Sibuk Usai Menikah, Lee Jeong Hoon & Moa Tunda Bulan Madu
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
