Jadi Juri The Big Start Indonesia, Daniel Mananta Lebih Semangat
Daniel Mananta Ā© KapanLagi.comĀ®/Agus Apriyanto
Kapanlagi.com - Belakangan dunia usaha Indonesia diramaikan dengan mulai bermunculannya entreprenuer muda dengan ide-ide luar biasa. Hal ini menarik minat Blibli.com untuk mengembangkan fenomena tersebut. Didukung penuh oleh Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF), e-commerce berkonsep mal online pertama dan terbesar di tanah air itu menggandeng Daniel ManantaĀ untuk mencetak pengusaha sukses dengan menggelar web series The Big Start Indonesia.
Bagi kamu yang baru merintis usaha dan ingin maju, tampaknya harus segera mendaftarkan diri. Siapa tahu bisa menjadi satu orang terpilih yang berkesempatan mendapatkan hadiah sebesar Rp 500 juta tanpa potongan untuk mengembangkan bisnis. Belum lagi bimbingan dari orang-orang berpengalaman di bidangnya. Menggiurkan bukan?
Proses pendaftaran sendiri sudah dimulai sejak Juni lalu dan akan berakhir 10 Agustus 2016 mendatang. Seminggu kemudian bakal diumumkan 100 besar yang dikerucutkan menjadi 20 terpilih untuk terbang ke Jakarta mengikuti karantina. Selama masa karantina inilah keseharian peserta akan direkam dan tayang di youtube pada September 2016. Di mana bakal banyak keseruan terjadi sebelum keluar satu pemenang.
"Jadi nanti 20 besar akan dikarantina dan dapat pembekalan dari para expert. Mereka mengikuti berbagai sesi dan proses eliminasi untuk menentukan satu terbaik," kata Stephanie YoeĀ selaku Business Development Manager Blibli.com saat launching The Big Start IndonesiaĀ di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (25/7).
Ā© KapanLagi.comĀ®/Agus ApriyantoWeb series ini ingin mencari entreprenuer yang siap bersaing secara global. Tak heran bila kualifikasinya sangatlah tidak mudah.
"Kita mencari pemenang yang out of the box. Karena mereka datang ke Jakarta sebagai individual, bukan product. Kita akan melihat cara mereka berpikir. Tastenya harus international benchmark," bocor Daniel Mananta yang ikut terlibat sebagai salah satu juri.
Daniel juga mengungkapkan kesiapannya menjadi juri webseries ini karena berbeda dengan genre musik yang biasa dibawanya. "Gue siap jadi juri The Big Start Indonesia. Biasanya gue related banget sama acara musik dan sekarang jadi juri acara entreprenuer lebih semangat," ungkapnya.
Sementara CEO Blibli.com, Kusumo Martanto berharap para peserta memiliki keinginan untuk maju. Tidak hanya itu, tapi juga mampu beradaptasi dengan baik terhadap perkembangan teknologi.
20 finalis yang mengikuti karantina akan mendapatkan sertifikat HKI (Hak Kekayaan Intelektual) guna melindungi produk mereka dari tindakan merugikan seperti pembajakan. Sejumlah mentor seperti CEO DAMN! I Love Indonesia, Daniel Mananta, akan membimbing para finalis selama karantina. Pihak Blibli.com pun siap memberi akses untuk memajukan bisnis yang dirintis.
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(adv/abs/aik)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
