Jalani Sidang Perdana, Pesinetron Ammar Zoni Tampak Tenang

Jalani Sidang Perdana, Pesinetron Ammar Zoni Tampak Tenang Ammar Zoni ©KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Ammar Zoni menjalani sidang perdana terkait kasus kepemilikan narkoba.  Sidang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin (30/10) sekitar pukul 13.40 WIB.


Dalam sidang pertama ini, Ammar mendapat dukungan dari orang-orang terdekatnya. Menurut pantauan reporter KapanLagi.com®, turut hadir juga ayah serta adik dari pesinetron Anak Jalanan tersebut.


Selama menjalani sidang, kekasih Ranty Maria ini tampak begitu tenang. Dirinya duduk di depan hakim bersama asisten artis bernama Rahmat Hidayat yang turut diamankan saat terjadi proses penangkapan.


Ammar Zoni di persidangan perdana kasus narkoba, tampak tenang. ©KapanLagi.com/Adi Abbas NugrohoAmmar Zoni di persidangan perdana kasus narkoba, tampak tenang. ©KapanLagi.com/Adi Abbas Nugroho

Agenda sidang ialah pembacaan dakwaan dan mendengarkan keterangan saksi. Jaksa Penuntut Umum melewatkan esepsi (bantahan) lantaran pihak Ammar tidak melakukan bantahan.


Saksi yang dibawa pihak Ammar ialah Mustakim yang merupakan sepupu dan bekerja sebagai driver. Ia mengaku sering melihat terdakwa mengonsumsi dikarenakan susah tidur.


Seperti diketahui, Ammar Zoni terjaring operasi yang dilakukan Polres Metro Jakarta Pusat pada 7 Juli 2017 di kawasan Depok, Jawa Barat. Dalam pemeriksaan polisi mengamankan barang bukti berupa ganja dengan berat 39,1 gram.


(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/abs/sjw)

Reporter:

Adi Abbas Nugroho

Rekomendasi
Trending