Jessica Iskandar Nangis Curhat Ada yang Tak Beres Dengan Kondisi Jantungnya

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Jessica Iskandar Nangis Curhat Ada yang Tak Beres Dengan Kondisi Jantungnya
Jessica Iskandar / Credit: Youtube - Jessica Iskandar

Kapanlagi.com - Sebuah kabar yang kurang baik datang dari aktris cantik Jessica Iskandar. Setelah pernikahannya harus ditunda karena pandemi covid-19, kini dalam tubuhnya diketahui ada yang tak normal, tepatnya pada bagian jantungnya.

Fakta itu diungkap sendiri oleh Jedar pada salah satu postingan video vlog-nya beberapa waktu lalu. Bintang film DEALOVA itu memutuskan untuk melakukan check up ke sebuah klinik kesehatan setelah mengetahui ada yang tak beres dengan detak jantungnya.

"Aku akhir-akhir ini bingung, Richard tuh punya jam yang bisa ngecek detak jantung. Waktu itu aku dikasih pinjem, dia mau ngecek aku heart rate-nya berapa. Terus kemarin aku akhirnya ngecek, ini lagi sehat kenapa bisa 119 gitu. Kok aku istirahat detak jantung aku cepet banget. Padahal aku kan lagi tidur-tiduran, duduk-duduk. Ya itu bikin aku takut," ungkap Jedar seperti dikutip KapanLagi.com dari channel Youtube Jessica Iskandar.

1. Jalani Pemeriksaan di Klinik

Untuk orang seumuran Jedar, seharusnya detak jantung normalnya ada di kisaran angka 60 hingga 100 kali per menit. Mendapati detak jantungnya di atas angka 100, tentunya kekasih dari Richard Kyle ini jadi panik dan takut ada apa-apa dengan dirinya.

"Pokoknya sekarang kita lagi menuju klinik, aku mau ngecek heart rate aku, dimonitor biar ketahuan jantung aku kenapa. Sama aku mau langsung cek DNA aja, cek darah. Kira-kira nanti in the future ada apa yang harus aku waspadai," sambungnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Terlalu Banyak Pikiran

Setibanya di klinik, Jedar harus menjalani sederet proses pemeriksaan, mulai dari disuntik hingga tes detak jantung di atas treadmill. Dan dari situ diketahui jika wanita berusia 32 tahun ini ternyata mengidap Takikardia, sebuah penyakit yang berhubungan dengan keanehan detak jantung manusia.

"Jadi sebenarnya aku sadar banget sih sama apa yang terjadi dalam tubuhku. Soalnya aku juga bingung kenapa aku ngerasa deg-degan terus, jantung aku kayak cepet. Terus tadi kata dokternya juga mungkin pikiran atau stress, itu yang bisa mengakibatkan tubuh jadi nggak normal, terus salah satunya memicu jantung jadi berdebar, jadi cepet. Dari hasilnya tadi emang cepet banget. Kan aku jadi sedih," sambungnya.

3. Cerita Kondisi Sambil Nangis

Sambil bercerita tentang kondisinya, Jedar tampak tak kuasa menahan air mata. Ia mengaku harus terus sehat dan kuat demi sang buah hati, El Barack Alexander.

"Jadi hasilnya keluar 9 hari lagi, nanti kita lihat lagi aja deh. Mudah-mudahan aku baik-baik aja. Soalnya aku cinta banget sama El Barack. Aku nggak boleh sakit. Jadi aku harus sehat, aku harus bisa kuat, nggak boleh sakit. Semoga aku baik-baik aja. Doain ya. Sekarang aku harus tenangin diri, relax, tidur juga nggak boleh begadang, bangun nggak usah cepet-cepet. Harus berusaha selalu jaga kesehatan deh," tutup Jedar sambil menangis.

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending