Keluarga Moerdiono: Nggak Perlu Tes DNA!

Kapanlagi.com - Kabar pernikahan antara Machica Mochtar dan Moerdiono berbuntut masalah. Kabar yang seharusnya menjelaskan apa yang terjadi sebenarnya itu malah membuat bingung setelah pihak Moerdiono yang diwakilkan oleh adik dan keponakannya mengadakan konferensi pers.Adik Moerdiono, Budi Santosa, dan keponakannya, Widjie Waseso, yang ditemui saat preskon di Tee Box, Kebayoran Baru, Jaksel, Sabtu (19/7), secara tegas menolak Machica dalam keluarga, apalagi soal DNA putra Machica yang diduga adalah buah dari hubungannya dengan Moerdiono."Sama sekali nggak perlu dilakukan tes DNA, proses nikah aja kami nggak tahu apa-apa, dan tidak dikasih tahu, jadi bagi kami tes DNA itu nggak perlu. Kami sekeluarga itu yakin kalau Moerdiono itu, nggak bakalan menikah lagi, dia punya satu prinsip untuk menikah sekali," tegas Budi."Tak ada satu pun keluarga besar yang yakin kalau anak itu anak Moerdiono," tambahnya.Sedangkan soal foto-foto Machica bersama Moer yang menjadi bukti kebersamaan mereka, Budi hanya menanggapi dengan santai, "Moerdiono kan pernah hidup lama di link pemerintahan, bisa aja kan si Machica ini minta foto bareng. Semisal kalian minta foto bareng selebriti."Widji dan Budi juga mengaku mereka sebelumnya tak pernah kenal dengan Machica. Mereka hanya tahu dari media. Keduanya hanya berharap dengan adanya preskon ini, segala akan menjadi lebih jelas bagi media dan masyarakat atas apa yang sebenarnya terjadi."Dengan legalitas ini, kami udah menyatakan selesai, terserah dia, kalau si Machica mau ngomel, atau mau nyanyi, nyanyi aja sendiri," tukas Widji. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ant/boo)

Rekomendasi
Trending