Keterangan Saksi Mata Kecelakaan Uje
Ustad Jeffry Al Buchory
Kapanlagi.com - Ustad Jeffry Al Buchori meninggal karena kecelakaan motor di Jl. Gedong Hijau 7 Pondok Indah, Jakarta. Satpam yang menjadi saksi mata kecelakaan ini memberikan kesaksian.
"Saya lihat orangnya udah tergeletak di jalan, parah ada darah bercucuran di kepala, tangan sebelah kiri udah nekuk," ungkap Juhari, satpam lingkungan di Jl Gedung Hijau Pondok Indah, Jumat (26/04).
Kondisi motor yang dikendarai Uje. ©Pipik Istri Uje
Sebelum meninggal, Ustad Jeffry Al Buchori pun sempat dibawa taksi untuk diselamatkan. Uje mengalami kecelakaan tunggal karena menabrak pohon saat mengendarai motor Kawasaki E650 B 3590 SGQ.
"Pas naikin ke taksi saya hanya liat. Korbannya katanya pak ustad Jeffry, sekitar jam 1an kurang lebih," tandas petugas security tersebut.
Baca juga:
Suasana di Rumah Duka Almarhum Uje
Keterangan Saksi Mata Kecelakaan Uje
Uje Minta Dimakamkan Dekat Ayahnya
Ini Pesan Terakhir Ustad Jeffry Al Buchory
Ustad Jeffry Al Bukhory Tabrak Pohon
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ben/sjw)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
