Mike Mohede Lebih Sehat

Mike Mohede Lebih Sehat Mike Mohede

Kapanlagi.com - Penyanyi Mike Mohede merasa tubuhnya saat ini lebih sehat setelah berat badannya turun sebanyak 35 kg dari 135 kg menjadi 100 kg. Menurutnya masa-masa di Indonesian Idol adalah kala tubuhnya naik paling berat. "Iyah lebih sehat. Sudah 35 kilo dalam setahun, dari pertengahan 2010-2011. Zaman Idol malah 135 kilo naik ke 140 kilo. Apalagi pas zaman kampanye sering ke daerah, itu fase kalap-kalapnya," tuturnya ditemui di KFC Kemang, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.Meski berat badannya sudah turun cukup banyak, Mike tidak mau berhenti di titik ini. Namun hingga berapa target ideal yang ia canangkan, Mike tidak mau mengungkapnya. "Sebelum sampai target saya enggak mau bilang," ucapnya.Sejak tahun lalu, Mike memang rajin nge-gym guna membentuk tubuhnya. Personal trainer pun ia gandeng. Selain itu pria yang menargetkan tahun 2012 ia bakal menikah tersebut memiliki makanan diet tersendiri. "Saya sama personal trainer saja, saya banyak nanya makanan diet yang enggak bikin saya kayak orang bego. Personal trainer saya kan body builder yang ikutan tanding juga, dia itu kalau diet kadang makan cuma pakai garam saja, itu gila. Pernah saya coba seperti itu, berhasil turun empat kilo, tapi saya jadi kayak orang bego yang kalau ditanya sama nyokap udah makan apa belum pasti saya seperti orang bego hahahaha," tandasnya. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/sjw)

Rekomendasi
Trending