Paula Verhoeven Diisukan Rujuk dengan Baim Wong, Kuasa Hukum Justru Ungkapkan Hal Ini
Diperbarui: Diterbitkan:
KapanLagi.com/Sahal Fadhli/Instagram@paula_verhoeven
Kapanlagi.com - Konflik rumah tangga antara Baim Wong dan Paula Verhoeven memang menjadi sorotan publik. Mediasi untuk menyelesaikan masalah ini telah dilakukan beberapa kali, tetapi sayangnya tidak membuahkan hasil. Pengadilan Agama Jakarta Selatan pun melanjutkan proses perceraian mereka ke sidang pokok perkara.
Setelah lebih dari lima bulan menjalani sidang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, muncul isu mengenai kemungkinan rujuk di antara keduanya. Isu ini mencuat setelah Baim mengunggah foto kebersamaan dengan Paula dan anak-anak mereka di media sosial.
Saat ditemui usai sidang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (19/2/2025), Alvon Kurnia Palma, kuasa hukum Paula, memberikan klarifikasinya terkait isu tersebut.
Advertisement
1. Anak-Anak Tidak Bersama Paula
"Apa ya? Kalau misalnya, kalau saya sih cuma pengin bilang ya, hingga saat ini sudah lebih dari 5 bulan, anak-anak itu tidak bersama Paula. Itu yang disampaikan Paula sebenarnya di dalam persidangan," jelas Alvon.
Alvon Kurnia Palma mengungkapkan bahwa Paula Verhoeven juga mengalami kesulitan emosional akibat proses perceraian ini. Alvon menambahkan bahwa saat ini anak-anak sedang bersama ayahnya di Yogyakarta, sehingga Paula tidak memiliki kesempatan untuk bertemu mereka secara rutin.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
2. Ungkap Keaslian Unggahan Foto
"Saat ini mungkin sudah tiga minggu, anak-anak bersama ayahnya di Jogja. Jadi anak-anak tidak sekolah, sehingga Paula tidak bisa menunggu anak-anak Paula di sekolah. Jadi, itu sih sebenarnya apa terkait dengan pertanyaan tadi ya, belum ada pembicaraan," tambahnya.
Ketika ditanya mengenai keaslian unggahan foto tersebut, Alvon menyatakan bahwa pihaknya masih perlu melakukan verifikasi lebih lanjut.
"Itu postingan lama atau? Itu nanti kita check and recheck lagi," ungkapnya singkat.
3. Kuasa Hukum Jelaskan Kondisi Anak-Anak Paula
Dalam kesempatan yang sama, Alvon juga menjelaskan tentang kegiatan anak-anak yang disebut-sebut terlibat dalam syuting tanpa sepengetahuan Paula.
"Ya, itu mestinya. Mestinya memang harus ada izin, karena mereka kan belum berpisah. Nah, jadi dari situ kan semestinya itu ada izin dari orang tuanya," tegas Alvon.
Sementara itu, Paula yang turut hadir di persidangan enggan memberikan komentar panjang terkait isu tersebut. Saat ditanya mengenai persiapannya menyambut Ramadan, Paula hanya menjawab dengan singkat.
4. Paula Hanya Menjawab Singkat
"Alhamdulillah, nggak ada persiapan," ucap Paula.
Saat ditanya apakah anak-anak mereka sudah diajarkan untuk berpuasa, Paula menjawab, "Insya Allah."
Ketika ditanya lebih lanjut mengenai jalannya persidangan, Paula hanya menjawab singkat sebelum beranjak pergi. "Maaf, permisi," tutup Paula.
Meski tengah disibukkan dengan proses hukum dan isu yang beredar, Paula tetap berusaha menjalani semuanya dengan tenang.
Baca Juga yang Seru Di Sini
7 Potret Dua Anak Baim Wong dan Paula Verhoeven Ikut Syuting Jadi Talent, Punya Trik Khusus Agar Tak Tegang saat Akting
Baim Wong Perlihatkan Momen Bersama Paula Verhoeven di Tengah Proses Cerai, Kumpul Bareng 2 Anaknya
Bawa Sejumlah Bukti di Pengadilan, Paula Verhoeven Bakal Dapat Hak Asuh Anak?
Potret Paula Verhoeven Kembali ke Catwalk Setelah Berpisah dengan Baim Wong, Kenalkan Koleksi Terbarunya di IFA
Paula Verhoven Merasa Sulit Bertemu Anak, Begini Tanggapan Pihak Baim Wong
(Lama mendekam di dalam tahanan, badan Nikita Mirzani jadi lebih kurus sampai tulang kelihatan.)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
