Perjuangan Abidzar Al Ghifari Putus Sekolah Demi Nafkahi Keluarga, Sudah Ikut Kejar Paket C dan Ingin Kuliah
Diterbitkan:
Abidzar Al Ghifari (credit: instagram.com/abidzar73)
Kapanlagi.com - Sebuah keputusan besar diambil oleh Abidzar Al Ghifari di usia mudanya. Karena kondisi keuangan keluarga, ia memutuskan berhenti sekolah dan bekerja di industri hiburan tanah air.
Berbekal dari pengalaman pernah bermain sinetron, Abidzar memutuskan seriusi dunia akting. Ia pun nekat meninggalkan bangku SMA sejak duduk di kelas sebelas.
"Pas SMP masuk pesantren karena keinginan bokap. Alhamdulillah sebelum pesantren sempet di musik dan main sinetron. Pas SMA akhirnya memutuskan, ya udahlah stop sekolah, coba di entertainment aja. Siapa tahu apa yang gue lakukan bisa berpenghasilan dan juga bisa pengaruh ke keluarga," kata Abidzar ditemui di kawasan Duren Tiga, pada Selasa (24/9/2024).
Advertisement
1. Debat dengan Ummi Pipik
Tentu saja keputusan untuk berhenti sekolah sempat mendapat larangan dari orangtua. Namun berbekal keyakinan dan rasa percaya diri, Abidzar mampu membuktikan kepada orangtua.
"Awalnya pasti ada debat. Karena orangtua pasti pengin anaknya berpendidikan. Cuma alhamdulillah, risiko gue ambil dengan percaya diri dan bisa membuktikan omongan gue. Akhirnya nyokap percaya," ucap Abidzar.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
2. Sudah Kejar Paket C
Abidzar Al Ghifari masih memiliki keinginan untuk meneruskan pendidikan ke jenjang lebih tinggi. Maka dari itu ia mengambil paket C supaya bisa mendapatkan ijazah.
"Sudah kejar paket. Bentar lagi lulus, cuma nggak tahu kapan. Pengin jadi arsitek, cuma otak gue belum mampu di situ. Jadi ya udahlah sampai sini," tutup anak dari pasangan Pipik Dian Irawati dan Ustaz Jeffry Al Buchori tersebut.
(Lama mendekam di dalam tahanan, badan Nikita Mirzani jadi lebih kurus sampai tulang kelihatan.)
(kpl/abs/pit)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
