Pertengkaran Reynold Panggabean Terkait Rekaman

Pertengkaran Reynold Panggabean Terkait Rekaman Reynold Panggabean

Kapanlagi.com - Musisi lawas Reynold Panggabean (RP) terlibat perkelahian pada Kamis (7/11) kemarin di hotel Mahakam, Jakarta Selatan. Setelah digelandang polisi, barulah diketahui pokok permasalahan yang sebenarnya dari perkelahian tersebut.
"Terkait rekaman lagu, karena background seseorang berinisial RP ini adalah musisi, asal sumatera utara. Nah kontrak yang dibuat sekitar september 2013 dengan nilai 400 juta. Kemudian karena sesuatu hal ini belum terlaksana," ujar Anom Setiyadji, Kapolsek Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (8/11).

Musisi Reynold Panggabean sempat terlibat perkelahian karena perselisihan masalah album.Musisi Reynold Panggabean sempat terlibat perkelahian karena perselisihan masalah album.


"Dengan alasan pihak RP melanggar kesepakatan yang dibuat kedua belah pihak. Akibat kejadian ini, mereka berselisih dan kami dalami," Anom melanjutkan.
Pada akhirnya, kedua pihak yang berkelahi membuat kesepakatan untuk meneruskan kembali kerja sama dan menutup kasus tersebut. "Akhirnya mereka sepakat berdamai dan mereka melanjutkan kerja sama ke depan," katanya.
Karena tidak ada pelanggaran hukum, keduanya pun langsung dilepaskan. "Karena kejadian itu belum dalam konteks melanggar hukum, jadi kita lepaskan," pungkasnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/aal/abs/sjw)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending