Plumpang Aman, Tina Toon Batal Mengungsi

Kapanlagi.com - Kebakaran dan ledakan depo Pertamina di Plumpang, Jakarta Utara, Minggu (18/1) pukul 21.20 WIB, sempat membuat panik keluarga Tina Toon. Pasalnya rumahnya berada tidak jauh dari TKP (tempat kejadian peristiwa, red), sekitar berjarak 2 kilometer."Semalam sampai sini, ledakannya kedengaran sampai ke rumah, apinya kelihatan deket banget, karena jarak rumah dari depo itu sekitar 2 km," terang Tina Toon yang dihubungi KapanLagi.Com melalui telepon.Tina yang tinggal di Gading Kirana, Kelapa Gading, Jakarta Utara itu, mengaku hampir saja berangkat mengungsi ke rumah kerabatnya, yang menurutnya lebih aman. Seluruh anggota keluarga sudah bersiap-siap, sudah memasukkan baju-baju ke dalam tas masing-masing.Namun untungnya, sebelum berangkat keluarganya sempat menelepon pada kerabatnya, yang justru tinggal tidak jauh dari depo tersebut. Dari informasi itu, kemudian Tina dan keluarga membatalkan rencana mengungsinya."Tinggal berangkat, terus sebelum berangkat telepon saudara yang di Plumpang. Kata mereka, di sini juga nggak apa-apa, makanya keluarga memutuskan nggak jadi mengungsi," pungkasnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ang/dar)

Rekomendasi
Trending