Psikiater: Novi Amalia Jelas Sakit Jiwa

Psikiater: Novi Amalia Jelas Sakit Jiwa Novi Amalia

Kapanlagi.com - Kasus tabrak lari dengan hanya mengenakan bra dan celana dalam oleh model Novi Amalia memang menjadi heboh. Meski bukan dari kalangan artis besar, namun, Novi telah menggemparkan dunia hiburan serta menjadi bahan pemberitaan di berbagai media.Dari kacamata psikiater, Novi Amalia diklaim telah menderita sakit jiwa. Namun hal tersebut harus lebih diselidiki oleh pihak yang berwajib lebih jauh."Dia (Novi) jelas sakit jiwa pada saat itu. Gak mungkin kalau buka baju seperti itu kalau tak sakit jiwa. Namun, hal tersebut harus diselidiki lagi," ujar Mintarsih, seorang psikiater saat dihubungi kapanlagi.com, Senin (15/10).Pemakaian ekstasi yang dilakukan oleh Novi, menurut Mintarsih bisa digolongkan sebagai sebab ataupun akibat. "Karena narkoba bisa menjadi sebab, juga sebagai akibat. Kalau sebelum memakai ekstasi, dia sudah depresi atau stres berarti narkoba itu sebagai akibat. Bukan sebagai penyebab. Karena dia udah sakit jiwa sebelumnya, terus memakai narkoba, dan terjadilah kejadian itu," lanjutnya.Dalam kejadian ini, Mintarsih tetap memberikan dukungan terhadap pihak berwajib untuk mengusut tuntas. "Ini sudah masuk masalah hukum soalnya. Dia memakai ekstasi, juga nabrak-nabrak orang. Hukum harus dijalankan," tukas Mintarsih.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/abs/faj)

Rekomendasi
Trending