Qory Sandioriva Harapan Besar di Miss Universe
Diterbitkan:
Qory Sandioriva
Kapanlagi.com - Ketua Umum Yayasan Putri Indonesia, Mooryati Soedibyo menyatakan optimistis Indonesia akan 'bicara lebih banyak' dengan tampil lebih baik dalam kontes Miss Universe 2010."Puteri Indonesia 2009 berasal dari Nanggroe Aceh Darussalam, Qory Sandioriva, yang akan tampil dalam kontes dunia itu memiliki potensi lebih baik dibandingkan dengan senior-senior sebelumnya yang pernah tampil pada kontes serupa," kata Mooryati di Solo, Sabtu (17/07).Selain cantik, menurutnya, Qory Sandioriva memiliki tingkat kecerdasan di atas rata-rata dan memiliki wawasan yang luas."Setidaknya, kami dapat berharap Qory mampu menyamai Putri Indonesia 2005, Artika Sari Devi, yang masuk 15 besar kontes Miss Universe 2006," kata dia.Dengan potensi yang tidak kalah dengan Artika, lanjutnya, Qory membawa harapan besar bagi bangsa ini untuk menunjukkan bahwa wanita Indonesia tidak hanya cantik tetapi juga memiliki kecerdasan dan wawasan yang tidak kalah dengan putri-putri negara-negara lain di dunia."Untuk itu, saat ini kami sedang menyiapkan Qory dalam berbagai hal, terutama dalam penguasaan wawasan mengenai Indonesia dari berbagai aspek, baik sosial, budaya, ekonomi, hingga politik," kata dia.  Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(ant/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
