Rifky Balweel Sudah Mendapat Izin Nikahi Pacar dari Orangtua
Diperbarui: Diterbitkan:
Rifky Balweel/©KapanLagi.com®/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Lebih dari setahun menjalin hubungan dengan Biby Alraen, duda ganteng Rifky Balweel ternyata sudah mengantongi izin dari sang ibu. Tak hanya ibunya, mama kesayangan Biby juga sudah memberi lampu hijau kepada keduanya untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius.
"Udah dikasih lampu hijau sama nyokap gue, nyokap dia juga. Kitanya aja supaya lebih matang. Kalau jodoh gak ke mana lah," tuturnya saat ditemui Bintaro Exchange, Tangerang Selatan, Senin (20/2).
Menurut Rifky, tak ada yang tahu kapan dirinya akan menikahi Biby yang baru lulus jadi sarjana ini. "Nggak ada yang tahu lah, bisa tahun ini, bisa tahun depan. Ya itu dia, jodoh nggak ada yang tahu lah. Kalo perempuan pasti ada target, tinggal kita ngikutin aja," jelasnya.
Advertisement
Rifky sudah dapat izin nikahi Biby/©KapanLagi.com®/Bayu HerdiantoNamun, ia masih tak mau terburu-buru untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius itu. Maklum, rumah tangga pertamanya bersama Risty Tagor kandas di tengah jalan pada akhir 2014 silam. Ia masih ingin berbenah diri bersama Biby.
"Ya lebih ke arah personal kita sendiri-sendiri sih, lebih berbenah ke diri sendiri, bukan yang lebih dia harus kayak gini, gini, tapi lebih gue harus gini, dia harus gini," terangnya.
Rifky pun kejar setoran demi tabungannya kelak untuk anak dan calon pendampingnya itu dengan ikut syuting sinetron terbaru Sinemart, Anak Langit. Bagaimana perasaannya kembali syuting stripping dengan bintang-bintang muda? "Dukanya hampir gak ada sih, in sha Allah, sampai sekarang. Sukanya lebih banyak, alhamdulillah. Bersyukur bisa gabung di sini. Semuanya pada bercanda. Mudah-mudahan panjang ye buat tabungan hahaha.." tutupnya.
Jangan Lewatkan
Ini Alasan Mengapa Rifky Balweel Bertetangga Dengan Risty Tagor
Lepas Peran Ustazah, Citra Kirana Kini Tampil Jadi Biduan Dangdut
10 Pertanyaan Tentang INIKAH RASANYA, Nadia Vega Banyak Yang Lupa
Gagal Lagi Dalam Pernikahan, Risty Tagor Jadi Trauma
Jadi Single Parent 2 Anak, Risty Tagor Tak Kesulitan Cari Uang
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/far/tch)
Fikri Alfi Rosyadi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
