Ringgo Goda Kinaryosih Hingga Tidak Bisa Konsen

Penulis: ahmat effendi

Diterbitkan:

Ringgo Goda Kinaryosih Hingga Tidak Bisa Konsen Ringgo Agus Rahman Foto: Aditia Saputra

Kapanlagi.com - Dalam proses pembuatan film SENGGOL BACOK, Ringgo Agus Rahman sempat menggoda Kinaryosih hingga tidak bisa berkonsentrasi, Ringgo mengungkapkan pria mana yang bisa berdiam diri dan tidak mau menjaga Kinaryosih dengan sepenuh hati, termasuk dirinya juga."Gua nggak mengganggu konsentrasi, cuma mencoba untuk bersenang-senang di saat syuting aja sih. Becanda sih dikit, kalo Kinar sih kan kagum banget yah, siapa sih pria yang melihat Kinar yang mau berdiam diri untuk menjaga dia sepenuh hati gitu, termasuk gua lelaki normal," ujar Ringgo ketika ditemui di acara premier film SENGGOL BACOK di Epicentrum, Kuningan, Jakarta beberapa waktu lalu.Menurut Ringgo mungkin bagi Kinaryosih hal tersebut mengganggu, namun bagi Fathir yang juga menjadi lawan mainnya dalam film tersebut, hal itu sama sekali tidak mengganggu. Menurut Ringgo karena dia tidak punya wajah yang tampan sehingga yang ia bisa ya sebatas mengganggu Kinaryosih."Mungkin buat wanita seperti Kinar agak terganggu konsentrasinya, tapi kalau lawan mainnya seperti Fathir nggak terganggu tuh, habis aku punya apalagi, muka ngga ada, akhirnya yang bisa gua lakuin ya itu mengganggu wanita aduhai itu," pungkasnya sambil tertawa.        

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/adt/sjw)

Editor:

ahmat effendi

Rekomendasi
Trending