Sigi Wimala Jadi Juru Pengingat
Kapanlagi.com - Data yang menyebut bahwa setiap dua menit dua perempuan di dunia meninggal akibat kanker serviks dan dua puluh wanita Indonesia tiap hari yang melayang nyawanya karena penyakit yang sama membuat prihatin model yang juga pemain film, Sigi Wimala. Untuk itu dengan suka rela dia menjadikan dirinya duta kampanye kanker serviks."Saya akan melakukan dengan daya upaya yang saya miliki agar para perempuan bisa mengetahui informasi mengenai penyakit ini. Apalagi saya juga sebagai perempuan modern dengan cita-cita tinggi. I'm an ambisius woman. Jangan sampai virus ini menyerang kita," katanya serius di Kemang Icon, Sabtu (20/6).Untuk itu ia pun kini kerap melakukan sosialisasi tentang kanker serviks termasuk kepada anggota keluarganya."Setelah saya tahu dampak akibatnya, saya sebagai seorang kakak dan perempuan selalu mengingatkan Mama dan saudara-saudara yang lain tentang pentingnya pap smear," terangnya.   Â
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
Berita Foto
(kpl/dis/npy)
Noviana Indah TW
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
