Timothy Dalton Hampir Akhiri James Bond

Kapanlagi.com - Mungkin banyak yang tak menyangka bahwa film agen 007 James Bond hampir pernah berakhir. Namun hal tersebut nyaris terjadi saat dibintangi aktor Timothy Dalton di akhir tahun 80-an.

Saat itu film James Bond kurang sukses di tangga film box office bahkan pendapatan yang didapat sangat jauh dari film-film Bond sebelumnya.

Hal ini terbukti dalam surat yang ditulis Kenneth Maidment, mantan vice-president Columbia Pictures, yang menyebutkan: "Prospek masa depan Bond sangat meragukan, apalagi di tahun 1984 saat dibintangi Timothy Dalton. Saat itu hasil yang kami dapat sangat mengecewakan, dan tak bisa mengulang kisah sukses Bond sebelumnya."

Timothy Dalton sendiri pernah menjadi agen mata-mata Bond di dua film, yakni THE LIVING DAYLIGHTS (1987) dan LICENCE TO KILL (1989) sebelum akhirnya digantikan oleh aktor Irlandia Pierce Brosnan, yang sukses mengangkat kembali tokoh si Bond.

Sayang Pierce Brosnan harus pensiun di film Bond yang akan dirilis akhir tahun ini, dan digantikan si James baru, Daniel Craig. Bisakah Craig mengulang kisah sukses Brosnan dan mempertahankan pamor tokoh karakter kalangan Ian Flemming ini? kita lihat saja aksinya pada 30 November mendatang.

(con/rit)

Rekomendasi
Trending