Titi DJ Ingin Jadi Model Catwalk

Titi DJ Ingin Jadi Model Catwalk Titi DJ @ KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Saat menyaksikan pagelaran busana pengantin rancangan Ivan Gunawan, Titi DJ terlihat sangat antusias. Wanita kelahiran 27 Mei 1966 tersebut duduk di deretan bangku depan demi memperhatikan model berjalan di atas catwalk.
Melihat para model itu membuat Titi ingin berjalan di atas panggung catwalk dan beraksi layaknya model profesional. "Kenapa tidak?" kata Titi di Jakarta Hall Convention Center, Senayan, Jakarta Pusat (7/6).

Ivan Gunawan @ KapanLagi.comIvan Gunawan @ KapanLagi.com


Busana-busana hasil rancangan Ivan Gunawan itu menurut Titi sangat indah. Apalagi kain Tenun Siak dari provinsi Riau yang sarat dengan warna tak lazim untuk gaun pengantin.
"Bagus pasti yah. Sepertinya cocok sekali dengan saya. Terus terang saya suka warna yah. Sangat sesuai dengan temanya pengantin," ujarnya.
Meski kembali gagal dalam membina rumah tangga, Titi yang saat ini berstatus janda, tak merasa trauma untuk kembali mencari pasangan hidupnya. Bahkan ia sangat memiliki keinginan menikah yang cukup besar.
Perut Buncit, Avril Lavigne Kembali Dikabarkan Hamil
9 Nama Yang Cocok Untuk Bayi Kim Kardashian, Siapa Saja?
Bantah Punya Anak, Dea Imut Ngaku Jomblo
Congrats! Kate Winslet Umumkan Kehamilan!
Kanye West Tampil Bak 'Pencuri' di Baby Shower Anaknya
Kim Kardashian - Kanye West Umumkan Jenis Kelamin Anaknya
 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/aal/abs/ris)

Rekomendasi
Trending