Trauma, Nani Wijaya Absen Jenguk Gugun
Kapanlagi.com - Artis senior Nani Wijaya mengaku belum sempat menjenguk artis Gugun Gondrong. Bintang sinetron BAJAJ BAJURI itu punya alasan kuat kenapa tak menjenguk Gugun di RS Medistra, Kuningan, Jakarta."Saya masih trauma mendatangi RS Medistra. Soalnya anak saya juga dulu pernah mengalami seperti Gugun," kata Nani saat ditemui di acara penggalangan dana untuk Gugun Gondrong di Planet Hollywood, Jakarta, Rabu (17/9).Almarhum artis Sukma Ayu adalah putri Nani Wijaya yang juga sempat mengalami koma beberapa lama. Namun sayang, nyawa Sukma tidak tertolong. "Dia meninggal karena penyakit seperti yang dialami Gugun. Sempat mengalami koma," kata Nani.Saat ditanya soal sosok Gugun Gondrong, Nani mengaku jika Gugun adalah orang yang baik. "Dia sudah seperti anak saya. Orangnya baik," kata Nani. "Mudah-mudahan dia segera sembuh dan sadar dari komanya," harapnya.  Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/mai)
Editor KapanLagi.com
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
