[Weekly Hot] Mulan Minta Maaf Hingga Kesalahan Film 'TITANIC'
Diperbarui: Diterbitkan:
© Istimewa
Kapanlagi.com - Minggu lalu (14 - 20 Desember 2015) banyak berita-berita yang berhasil mencuri perhatian publik. Dari dunia selebritis, curhatan Mulan Jameela menjadi berita paling hot minggu ini. Berita tersebut semakin banyak diburu karena Mulan juga sempat meminta maaf pada Maia Estianty.
Tak kalah menyita perhatian, ada daftar kesalahan-kesalahan film TITANICÂ yang mungkin saja luput dari perhatian kamu. Selain itu, ada kisah petugas bandara Soekarno Hatta yang dinilai terlalu arogan.
Tak bisa dipungkiri, kesibukan yang padat mungkin saja membuat kamu jadi kurang update akan berita-berita hot tersebut. Tapi jangan khawatir, KapanLagi.com® sengaja untuk merangkumkan hanya untuk anda. So, sudah penasaran? Yuk langsung saja simak berita lengkapnya!
1. Kisah Arogansi Petugas Bandara Soe-Hat
Nama Imelda Ongkiwijaya mendadak jadi sorotan di media sosial. Gara-garanya, ia telah mengalami sebuah kejadian yang membuatnya kesal karena petugas di bandara yang dinilai terlalu arogan. Ya, setidaknya itu juga yang dicurahkan oleh temannya, Ilha Latuconsina di akun Facebooknya.
Menurut cerita Ilha, Imelda mengalami menerima perlakuan kasar dan arogan di Bandara Soekarno Hatta tepatnya di Terminal 2F. Ilha juga menceritakan kalau Imelda dibentak-bentak oleh petugas bandara karena membawa 'Snow Spray'.

Korban pun sempat memotret petugas-petugas di Bandara yang berujung pada kemarahan petugas. Korban sendiri pun merasa kesal, karena petugas masih saja main bentak, padahal di sana ada ponakan korban yang masih kecil ketakutan, menangis hingga muntah-muntah.
Hingga berita ini diturunkan, masih belum ada balasan konfirmasi kebenaran dari Imelda terkait kisah dan foto arogansi petugas di bandara yang diposting oleh salah satu kawannya Ilha Latuconsina tersebut. Padahal kini kisah dan foto ini sudah dibagikan ulang pada 90 ribuan orang lebih. Wah, apakah kalian pernah mengalami hal yang sama?
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Kesalahan Dalam Film 'TITANIC'
Tak peduli tua, muda, semuanya pasti setidaknya pernah mendengar film yang diperankan oleh Leonardo DiCaprio dan Kate Winslet, TITANIC. Nah, mungkin sebagian besar dari kamu tak sadar, namun film yang tayang tahun 1997 ini ternyata punya banyak kesalahan loh.
Salah satu kesalahan yang amat terlihat yakni pada adegan Rose mencoba menyelamatkan Jack yang saat itu tangannya diborgol. Ada yang aneh dari adegan itu. Coba kamu perhatikan foto di bawah ini!

Bisa kamu lihat, pada foto pertama Jack tampak mengenakan suspender. Namun pada foto kedua, suspender itu tiba-tiba menghilang. Yup! Itu adalah salah satu dari beberapa kesalahan dalam film TITANIC. Kesalahan lainnya, bisa kamu lihat di sini.
3. Pengakuan Mulan Jameela
Mulan Jameela nampaknya sudah tak tahan lagi untuk blak-blakan menjawab semua hal yang ingin kita ketahui darinya. Wanita 36 tahun ini selalu jadi bulan-bulanan haters lantaran dituding merebut suami mantan partnernya, Maia Estianty.
Kemudian, Mulan membongkar rahasia yang selama ini ia pendam, apalagi kalau bukan hubungannya dengan Maia. Banyak orang yang ingin tahu bagaimana hubungannya dengan Bunda Maia setelah tahun 2007.
"Gini yah. Yah, saya dulu kan 2005 ketemu sama Mbak Maia, abis itu pisah 2007. Setelah berpisah itu memang, kalau setiap, ya ada beberapa kali bertemu lah mas. Ada beberapa kali momen ketemu kadang-kadang satu kerjaan. Yang selalu berrrr... apa ya, bertindak untuk ada niatan baik. Membuka jalan komunikasi ya pasti selalu saya," ungkapnya.
4. Mulan Minta Maaf, Maia Berkicau di Twitter
Beberapa waktu lalu, Mulan Jameela curhat pada publik tentang kisah rumah tangganya bersama Ahmad Dhani. Tujuan utama pelantun Wonder Woman itu adalah memberikan klarifikasi untuk membersihkan namanya karena selama ini mayoritas publik menyebut dirinya sebagai sosok perebut Dhani dari Maia Estianty. Selain itu, Mulan juga ingin meminta maaf pada Maia.
Di saat pengakuan Mulan bikin heboh di mana-mana, Maia Estianty berkicau di akun Twitter resminya, @MAIAsangJUARA. Pentolan Duo Maia itu menuliskan sebuah kutipan tentang buah perilaku dari seorang manusia yang nantinya pasti akan kembali pada dirinya sendiri.

Tulisan Maia yang dibuat di waktu hampir bersamaan dengan pengakuan Mulan sontak membuat netizen makin heboh. Di akun Twitternya, Maia memang sering menuliskan kutipan-kutipan tentang kehidupan atau kalimat penyemangat untuk para fans-nya. Entah apakah tulisan-tulisan yang ia buat itu berdasar pengalaman pribadi atau memang sekedar berbagi, yang jelas itu selalu sukses membuat netizen makin jatuh hati.
5. Gita Gutawa Sandang Gelar S2
Satu prestasi yang cukup luar biasa ditorehkan si cantik Gita Gutawa. Masih kita ingat jelas ketika nama Gita cukup booming dengan lagu Bukan Permainan yang sangat imut, kini Gita bukan lagi gadis kecil, melainkan lulusan S2 dari satu Universitas di Inggris.
Yup! Di usianya yang kini masih 22 tahun, Gita sudah lulus dari London School of Economics and Political Science di UK. Seperti yang kita tahu, sebelumnya, Gita menyelesaikan pendidikan S1 di Universitas Birmingham.
Sejak kecil Gita memang sangat cemerlang. Ia pernah menjadi siswa terbaik selama lima tahun berturut-turut di SD dan SMP. Lalu, akankah Gita langsung melanjutkan ke S3 atau bakal berkarir kembali di Indonesia dan memanfaatkan ilmunya? Kita tunggu langkah selanjutnya.
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/mhr)
Helmi Romadhon
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
