Sinopsis Sinetron 'ANAK LANGIT' Episode 1086 & 1087 Tayang Senin, 8 April 2019
ANAK LANGIT © KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Sasya yang sedang membawa Junior. Menyuruh anak-anak Lady biker menjaga Junior, katanya "Sasya mau istirahat!" Anak-anak Lady biker kebingungan namun tak dapat menolak, lalu mereka merawat Junior bersama.
ANAK LANGIT © SCTVRimba datang dengan lemas dan mengucapkan salam. Namun yang Rimba jumpai justru Bude Merry, Bude Merry muncul dengah raut wajah kecewa. Pasalnya ia baru mengetahui jika ternyata Rimba hanya seorang hansip kantor. Agil dan Finny pun hadir dan membela Rimba.
ANAK LANGIT © SCTVSementara itu Satria kembali ke Kentari mencari Adel. Sayangnya Adel tidak ada disana karena ternyata ia sudah pulang. Sedangkan Tari tampak repot karena Robert tidak masuk kerja, Satria pun datang membantu Tari yang lagi kerepotan. Sehingga Tari semakin simpati dengan Satria.
Advertisement
ANAK LANGIT © SCTVFinny tampak sedang berusaha menenangkan Rimba yang membocengnya. Ketika itu Toni dan anak buahnya muncul, mereka langsung menghampiri Rimba. Rimba pun turun dari motor dan Finny kembali meredakan emosi Rimba yang marah karena baru kehilangan pekerjaan. Toni dan anak buahnya pun berhenti dan turun dari motor, Toni mengajak Rimba gabung bersama kelompoknya.
ANAK LANGIT © SCTVRimba pun bertarung dan tetap melindungi Finny. Tiba-tiba muncul sosok yang loncat dan langsung menendang Toni. Toni terkejut begitu menyadari sosok itu ternyata Hiro. Hiro lantas menggeleng kepala dan mengatakan "Tega banget lo sama abang lo sendiri!".
ANAK LANGIT © SCTVUsai ditolong Rimba menanyakan kabar Milka pada Hiro. Hiro mengatakan jika ia akan menjemput Milka, Wibowo sudah mengantarkan Bik Aah dan Keysa kesana, Rimba tampak senang mendengarnya. Andra yang baru membuka pesan mendapat kabar tentang Milka. Andra pun ingin menyusul kesana, begitu pula dengan Emon. Mereka lantas masuk ke dalam rumah untuk berpamitan pada Bu Astri yang sempat melarang, namun karena Emon memaksa dengan alasan Milka adalah sahabatnya, mereka akhirnya mendapat izin dari Bu Astri.
Penulis: Annesa K. Ramadhany
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/mag)
Editor Kapanlagi.com
Advertisement
