in partnership with Indosiar

Kesepian Setelah 10 Tahun Menduda, Nassar: Kayaknya Harus Nikah Lagi Nih

Penyanyi dangdut Nassar mengungkapkan keinginannya untuk kembali menikah setelah 10 tahun hidup menduda. Kesepian yang dirasakan selama ini, apalagi setelah bercerai dari Muzdalifah, semakin terasa berat.

"Aku, karena sudah lama banget ini sendiri. Udah 10 tahun lah. Jadi, saat ini kayaknya aku udah memang harus punya rumah tangga lagi," ungkap Nassar ketika ditemui di kawasan Cipinang, Jumat (1/11/2024).

Nassar

Sang ibu pun mulai mengisyaratkan dukungannya agar Nassar segera mencari pasangan hidup. Namun, Nassar bersyukur ibunya tidak memberikan kriteria yang spesifik.


Hak Cipta: instagram.com/kingnassar88
3/7
Album Artis