Tak Hanya KOKDU: SEASON OF DEITY, Ini Sederet Drakor yang Dibintangi Kim Jung Hyun Terbaru

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Tak Hanya KOKDU: SEASON OF DEITY, Ini Sederet Drakor yang Dibintangi Kim Jung Hyun Terbaru
Drakor yang Dibintangi Kim Jung Hyun (Credit: Mydramalist)

Kapanlagi.com - Kim Jung Hyun menjadi salah satu aktor Korea Selatan yang punya banyak penggemar, tak terkecuali di Indonesia. Tak heran jika drakor yang dibintangi Kim Jung Hyun terbaru pun selalu dinantikan.

Pada 2023, ada drakor yang dibintangi Kim Jung Hyun terbaru berjudul KOKDU: SEASON OF DEITY. Selain itu, masih ada drama yang dia bintangi dari tahun-tahun sebelumnya.

Nah, jika penasaran dengan sederet drakor yang dibintangi Kim Jung Hyun terbaru, silakan simak informasi selengkapnya berikut ini.

1. KOKDU: SEASON OF DEITY (2023)

Drakor yang Dibintangi Kim Jung Hyun (Credit: Mydramalist)

Rating 7.3/10 Mydramalist
Durasi 80 menit
Episode 16
Tayang MBC, Vidio, VIU, iQIYI, VIKI
Pemain Kim Jung Hyun, Im Soo Hyang, Ahn Woo Yeon
KOKDU: SEASON OF DEITY adalah drakor yang dibintangi Kim Jung Hyun terbaru 2023. Secara garis besar, drama ini berkisah tentang tokoh Kok Du, seorang malaikat maut senior dengan pangkat tinggi. Dalam interval 99 tahun, Kok Du yang dikenal karena sifatnya yang dingin dan kejam, diwajibkan menjalani periode selama 49 hari di dunia manusia. Dia juga mendapatkan tugas yang harus dikerjakan.

Saat di dunia manusia, dia menjadi seseorang bernama Do Jin Woo. Takdir mempertemukannya dengan Han Gye Jeol. Han Gye Jeol sendiri adalah seorang dokter perempuan yang memiliki kemampuan misterius untuk mengendalikan entitas Kok Du yang menjadi bagian hidupnya.

2. THE SECOND PERSON TO LIKE (Coming Soon)

Melansir MyDramaList, ada drakor yang dibintangi Kim Jung Hyun terbaru berjudul THE SECOND PERSON TO LIKE. Kim Jung Hyun dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk bermain pada drama baru yang masih coming soon ini. Dia mendapatkan tawaran untuk memainkan karakter utama.

Agensi Story J Company yang menaunginya pun sudah memberikan pernyataan mengenai hal tersebut. Melansir Soompi, pada 13 Januari lalu agensi menerangkan jika Kim Jung Hyun memang mendapatkan tawaran judul drama tersebut.

"'SECOND FAVORITE PERSON' merupakan salah satu proyek yang ditawarkan untuknya," kata agensi Story J.

Sampai sekarang, belum ada kabar lanjutan mengenai lawan main atau informasi lain yang berkaitan dengan drama tersebut.

3. MR. QUEEN (2020)

Drakor yang Dibintangi Kim Jung Hyun (Credit: Mydramalist)

Rating 9.0/10 Mydramalist
Durasi 1 jam 15 menit
Episode 20
Tayang tvN, Hulu, Viki, Netflix, Prime Video
Pemain Shin Hye Sun, Kim Jung Hyun, Bae Jong Ok
Bicara soal drakor yang dibintangi Kim Jung Hyun terbaru, MR. QUEEN menjadi judul yang tak boleh dilupakan. Mengusung genre komedi romantis dan elemen fantasi, drama ini berkisah tentang pertukaran jiwa yang terjadi antara dua individu dari dimensi dan masa berbeda.

Tokoh Jang Bong-hwan yang berprofesi sebagai seorang koki, tiba-tiba jatuh ke dalam kolam dari lantai atas apartemen. Saat bangun, dia kaget menemukan dirinya berada dalam tubuh Ratu Cheorin, istri dari Raja Cheoljong. Awalnya, kebingungan melanda Bong-hwan, tapi perlahan muncul harapan untuk kembali mendapatkan tubuhnya yang asli. Dia juga mulai bisa beradaptasi dengan peran sebagai ratu di istana.

4. DINNER MATE (2020)

Rating 8.0/10 Mydramalist
Durasi 35 menit
Episode 32
Tayang iQIYI, MBC, Prime Video
Pemain Song Seung Heon, Seo Ji Hye, Lee Ji Hoon, Son Na Eun
Masih ada lagi rekomendasi drakor yang dibintangi Kim Jung Hyun terbaru berjudul DINNER MATE. Berasal dari webtoon yang berjudul "Would You Like to Have Dinner Together?" karya Park Si In, drama ini berkisah tentang Kim Hae Kyung (Song Seung Heon), seorang psikiater dan terapis makanan. Dia bertemu dengan Woo Do Hee (Seo Ji Hye), seorang produser konten digital di sebuah perusahaan ternama.

Kisah mereka dimulai dari pertemuan yang tak disengaja. Tetapi, berkat serangkaian kebetulan, mereka memutuskan untuk menjalin hubungan sebagai teman makan malam tanpa membagikan detail kehidupan pribadi masing-masing. Dalam drama ini Kim Jung Hyun menjadi guest role dan berperan sebagai Lee Young Dong, mantan dari Do Hee. Dia muncul di episode 1 dan 2.

5. CRASH LANDING ON YOU (2019)

Drakor yang Dibintangi Kim Jung Hyun (Credit: Mydramalist)

Rating 8.7 IMDb
Durasi 16
Episode 1 jam 25 menit
Tayang Netflix
Pemain Hyun Bin, Son Ye Jin, Seo Ji Hye, Kim Jung Hyun
Selanjutnya, CRASH LANDING ON YOU bisa disebut sebagai drakor yang dibintangi Kim Jung Hyun terbaru. Mengusung genre action romance, drama ini begitu menarik perhatian pada masa penayangan. Secara garis besar, drama ini berkisah tentang hubungan romantis antara dua karakter utama yang akhirnya melampaui layar televisi. Dua tokoh utamanya, Hyun Bin dan Son Ye Jin terlibat cinlok berujung pada pernikahan di dunia nyata.

Cerita dari CRASH LANDING ON YOU berpusat pada romansa yang berkembang antara seorang perwira tentara asal Korea Utara bernama Ri Jeong Hyeok dan Yoon Se Ri, seorang perempuan dari keluarga konglomerat. Kisah dimulai ketika Yoon Se Ri secara tiba-tiba mendarat di daerah perbatasan antara Korea Utara dan Korea Selatan setelah melakukan kegiatan paragliding. Pada awalnya, Ri Jeong Hyeok menganggapnya sebagai mata-mata yang berasal dari Korea Selatan. Namun, perlahan persepsi itu berubah saat ia memutuskan untuk membantu Yoon Se Ri dan membawanya ke wilayah Korea Utara dengan tujuan mencari cara untuk membantunya kembali ke Korea Selatan.

Dalam drama ini Kim Jung Hyun berperan sebagai Goo Seung Jun. Dia menjadi salah satu tokoh favorit, terutama karena perubahan karakternya dari jahat menjadi baik.

6. TIME (2018)

Rating 7.7/10 Mydramalist
Durasi 35 menit
Episode 32
Tayang MBC, Apple TV, Viki, Kocowa
Pemain Kim Jung Hyun, Seo Hyun, Kim Joon Han, Hwang Seung Eon
Selanjutnya, ada rekomendasi drakor yang dibintangi Kim Jung Hyun terbaru berjudul TIME. Drama ini berkisah tentang perjalanan Cheon Soo Hoo (Kim Jung Hyun) dan Seol Ji Hyun (Seohyun). Meski punya kepribadian yang kontras, mereka terjebak bersama dalam sebuah tragedi. Seol Ji Hyun terperangkap dalam aliran waktu, sementara Cheon Soo Hoo hanya diberi waktu yang terbatas dalam hidupnya.

Seol Ji Hyun digambarkan sebagai seorang wanita yang penuh semangat dan tetap optimis meski dihadapkan pada kehidupan yang penuh tantangan. Di sisi lain, Cheon Soo Hoo adalah seorang CEO restoran dan merupakan keturunan dari keluarga kaya.

Nah, KLovers, itulah sederet drakor yang dibintangi Kim Jung Hyun terbaru untuk kalian tonton.

Rekomendasi
Trending