Tony Leung - Carina Lau Nikah Oktober
Kapanlagi.com - Bintang kondang Hong Kong Tony Leung akhirnya menikahi pasangan lamanya, Carina Lau. Setelah menjalani hubungan yang panjang, pasangan ini akhirnya memutuskan untuk menikah pada Oktober mendatang.Lau - yang juga dikenal sebagai entertainer - mulai mengirimkan undangannya pada hari Jumat lalu. Sederet bintang mendapatkan undangan, di antaranya Faye Wong dan Na Ying. Pernikahan tersebut akan digelar di Hong Kong pada Oktober mendatang, namun tanggal pastinya belum diumumkan.Leung (45) dan Lau (42) telah 20 tahun menjalin hubungan, demikian menurut laporan Sohu.com. Dalam beberapa kali wawancara pasangan ini sudah menunjukkan keinginan mereka untuk terikat. Leung, misalnya, pernah mengungkapkan di Associated Press pada Februari, "Aku dalam usia 40-an - aku tak bisa menunggu hingga berusia 60."Â
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(cnb/erl)
Erlin
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
