'DALAM SUJUDKU', Kisah Cinta dan Kesetiaan yang Diangkat ke Layar Lebar
Diterbitkan:
DALAM SUJUDKU © KapanLagi.com/Sahal Fadhli
Kapanlagi.com - Rumah produksi Project 69 resmi mengumumkan proyek film perdananya yang berjudul DALAM SUJUDKU. Film bergenre drama religi ini akan digarap oleh sutradara Rico Michael dan menghadirkan sederet aktor ternama seperti Marcell Darwin, Vinessa Inez, Dennis Adhiswara, dan beberapa nama lainnya.
Rico Michael, sang sutradara, mengungkapkan bahwa film ini terinspirasi dari kisah nyata. Ia mengatakan bahwa tema besar film ini adalah cinta dan kesetiaan dalam sebuah rumah tangga, khususnya tentang istri yang tetap setia meskipun menghadapi kekeliruan dari suaminya.
“Ide film semuanya dari cerita di antara kita, berdasarkan kisah nyata teman kita. Ini jadi sesuatu yang menarik. Seorang istri yang melihat sesuatu lebih dari suaminya sehingga dia mau memberikan pemaafan untuk suaminya dan ikhlas melihat suaminya diubah oleh Allah,” ungkap Rico saat ditemui di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Advertisement
Film DALAM SUJUDKU tidak hanya menarik perhatian karena ceritanya, tetapi juga karena melibatkan kolaborasi lintas negara antara Indonesia, Malaysia, dan Singapura. Yusoff Al Aswad, produser studio Project 69 dari Singapura, berharap film ini dapat diterima dengan baik di ketiga negara tersebut.
1. Pangsa Pasar Besar
“Semoga kolaborasi dengan sineas Indonesia ini bisa memberikan hal positif buat kemajuan film Indonesia juga,” kata Yusoff.
Hal serupa juga disampaikan oleh Tom, perwakilan tim Project 69 Singapura. Ia optimis bahwa genre drama religi memiliki pangsa pasar besar di Indonesia. “Banyak rencana yang sudah kami siapkan untuk rumah produksi ini. Tapi kami berharap film DALAM SUJUDKU ini bisa diterima secara baik oleh penonton film Indonesia,” ujar Tom.
Proses syuting DALAM SUJUDKU akan dimulai pada 8 Maret mendatang, dengan lokasi di Garut dan Jakarta. Rico menyebutkan bahwa film ini akan menjadi tantangan tersendiri baginya karena sebelumnya ia lebih sering menggarap film horor.
“Film ini akan menjadi karya pertama saya bergenre drama religi. Sebelumnya saya banyak membuat film bergenre horor. Tentunya ini menjadi tantangan menarik buat saya,” tutur Rico, yang pernah menimba ilmu perfilman di Amerika Serikat.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Sentuh Sisi Emosional
Marcell Darwin, salah satu pemeran utama, mengaku tersentuh saat pertama kali membaca skenario. Ia merasa cerita film ini menyentuh sisi emosional yang sangat dalam, terutama tentang pengorbanan dan cinta seorang istri.
“Saya pertama kali dipanggil sama Mas Donny untuk datang dan langsung ketemu Pak Rico sebagai sutradara. Dia bercerita tentang ini, saya dengerin sampai sedih. Segitu besar cinta Aisyah ke Farid. Saat saya baca skenario di ending, saya bacanya aja sampai nangis banget,” kata Marcell.
Proses produksi film ini dijadwalkan berlangsung selama 15 hari, dan tim akan memulai workshop pada 17 Februari. Rico berharap film ini dapat tayang pada Oktober 2025. “Tolong doakan, tanggal yang kami incar itu di bulan Oktober 2025,” tutup Rico.
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/aal/tdr)
Sahal Fadhli
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
