Di Balik Layar Film 'MANGKUJIWO 2', Penulisan Skenario Sampai Dua Tahun Lamanya - Libatkan PSK

Penulis: Tantri Dwi Rahmawati

Diperbarui: Diterbitkan:

Di Balik Layar Film 'MANGKUJIWO 2', Penulisan Skenario Sampai Dua Tahun Lamanya - Libatkan PSK
Di Balik Layar Film 'MANGKUJIWO 2' (Credit: instagram.com/kuntilanakfilm)

Kapanlagi.com - Rumah produksi MVP Pictures bersiap merilis film horor MANGKUJIWO 2 yang menjadi bagian dari Kuntilanak Universe. Karena bukan proyek main-main, penulisan skenario oleh Dhirmawan Hatta diungkap memakan waktu dua tahun lamanya.

Proses penulisan skenario bermula pada awal masa pandemi. Setelah menyelesaikan skenario draf kedua, apa yang ditulis Dhirmawan terpaksa dirombak ulang dari nol dengan cerita baru.

"Dari segi penulisan skenario sampai dua tahun. Selama bikin film, ini film yang paling lama penulisannya. Tapi seneng banget sama apa yang sudah tertulis," kata Amrit Punjabi selaku produser ditemui di Epicentrum XXI, kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan, pekan lalu.

1. Membuat Cerita Bergerak ke Belakang

Di Balik Layar Film 'MANGKUJIWO 2' (Credit: Dokumentasi pribadi)

Lamanya penulisan skenario MANGKUJIWO 2 dikarenakan ini mengambil latar sebelum enam film KUNTILANAK yang sudah dirilis. Sehingga apa-apa yang tertuang harus dipikirkan hubungannya antar satu dengan lainnya.

"Membuat cerita yang bergerak ke depan itu lebih gampang. Tapi berbeda dengan MANGKUJIWO, levelnya lebih ribet karena kita buat cerita ke belakang, asal mulanya, dan nggak boleh ada satupun bagian yang bertolak belakang dengan enam film sebelumnya," lanjut Amrit.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Libatkan Tim Bernama PSK

Mengingat MANGKUJIWO bagian dari Kuntilanak Universe, Amrit Punjabi membentuk tim bernama PSK yang merupakan singkatan dari Pusat Studi Kuntilanak.

Di mana Amrit dan tim menjaga supaya cerita yang ada bisa terhubung baik dengan enam film KUNTILANAK yang sudah dirilis sebelumnya.

"Tim PSK ini solid banget. Ada yang bagian brainstorming, ada yang research dengan baca semua komentar orang. Berapa ribuan kita bacain dan perdebatkan bisa sepuluh sampai dua belas jam. Ini berulang kali sampai dapat cerita untuk MANGKUJIWO 1 dan 2 bahkan berhubungan dengan SAMANTHA," tandasnya.

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending