'SKYFALL' Juga Puncaki Chart Box Office di Australia
SKYFALL. Sumber: guardian.co.uk
Kapanlagi.com - Film James Bond yang terbaru, SKYFALL tak hanya berjaya di Amerika dan juga Inggris. Kisah spionase yang dibintangi oleh Daniel Craig ini juga memuncaki chart box office di Australia dalam pekan pertama perilisannya.Aksi ke-3 Daniel Craig sebagai agen 007 ini meraih pendapatan sebesar AUD 12.3 juta setelah disebar di 580 layar bioskop, menggeser jawara box office Australia sebelumnya yakni TWILIGHT SAGA BREAKING DAWN PART 2. Kisah Bella dan kawan-kawan akhirnya harus turun ke posisi ke-2.THE PERKS OF BEING A WALLFLOWER juga baru dirilis di Australia. Film remaja dengan bintangnya Emma Watson, Logan Lerman dan Ezra Miller ini sukses melakukan debut di tempat ke-5.
SKYFALL sendiri hampir meraup keuntungan sebesar USD 800 juta dari peredarannya di seluruh dunia. Sang sutradara, Sam Mendes pasti tersenyum puas karena filmnya berhasil menjadi film Bond terlaris sepanjang sejarah.
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(dgs/dka)
Mahardi Eka Putra
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
