Courtney Love Kehilangan Giwang Berlian di Hotel
Kapanlagi.com - Rocker AS, Courtney Love 'kecewa berat' saat sepasang giwang berlian pink miliknya, seharga US$ 100.000 dicuri dari ruang hotel tempatnya menginap di New York pada hari Rabu (26/12).Mantan vokalis Hole ini tinggal di hotel mewah Four Seasons bersama putrinya, Frances Bean, yang berusia 15 tahun, saat ia jadi korban pencurian.Sebuah sumber mengungkapkan pada blog selebriti Perez Hilton, "Courtney merasa hancur. Dia membawa giwang itu untuk Frances sebagai hadiah Natal. Frances bahkan belum mencobanya."Namun beberapa jam kemudian polisi New York melakukan investigasi soal kejadian hari Kamis pagi (27/12), tapi giwang berlian pink dan kuning berbentuk air mata ini secara tiba-tiba sudah kembali ke tempatnya.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ctm/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
