James Franco Berangkat ke Broadway Juga?
James Franco
© splashnews.com
Kapanlagi.com - Walaupun pamor seorang pemeran drama panggung Broadway tidaklah sebesar pamor bintang Hollywood namun Broadway punya daya tarik tersendiri. Buat para aktor dan aktris, bisa tampil langsung di atas panggung Broadway adalah sebuah kebanggaan tersendiri. Dengan begitu mereka bisa memamerkan kemampuan akting mereka secara langsung. Sepertinya itu juga yang membawa James Franco ke Broadway.Memang kabar ini belum dikonfirmasi olah James Franco atau pihak-pihak lain yang terkait namun sepertinya nama aktor ini memang dipasang sebagai salah satu pemeran drama berjudul SWEET BIRD OF YOUTH. Nantinya, James akan bermain sepanggung dengan Nicole Kidman yang juga asyik mengasah kemampuan aktingnya di pergelaran drama panggung seperti ini.Menurut Splash News, James Franco bakal memerankan Chance Wayne dalam drama yang ditulis oleh Tennessee Williams ini. Drama ini juga sempat difilmkan dengan Paul Newman sebagai pemeran utamanya. Di saat yang sama, Nicole Kidman akan memerankan Alexandra deLago yang dalam versi filmnya diperankan oleh Elizabeth Taylor. Kalau kabar ini benar maka drama ini akan jadi drama kedua buat Nicole Kidman sekaligus jadi debut akting James Franco di panggung Broadway.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(spl/roc)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
