Kate Middleton: Minggir Barbie!
Kate Middleton
@ splashnews.com
Kapanlagi.com - Minggir Barbie! Sekarang saatnya boneka sang calon putri Kate Middleton yang bakal jadi favorit. Pasalnya, sebuah perusahaan telah 'mengubah' calon mempelai Pangeran William ini ke dalam sebuah boneka cantik yang dijual terbatas, yang dipastikan akan diburu oleh para kolektor.The Kate Middleton Royal Engagement Vinyl Portrait Doll, nama si boneka cantik ini, hadir dengan penampilan lengkap ketika sang empunya nama mengumumkan pertunangannya dengan sang pangeran idola banyak wanita di dunia ini.Kate versi boneka ini ditampilkan dengan sosok super mirip, lengkap dengan gaun biru cantiknya, juga kalung, anting, dan cincin pertunangan 'bekas' Putri Diana yang dikenakannya di hari spesial ini.

Boneka Kate Middleton @ splashnews.com
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(spl/mae)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
