Michael Jackson Pernah 'Lumpuh' ?
Michael Jackson.
Kapanlagi.com - Kasus kematian Michael Jackson masih terus bergulir. Kali ini ada pernyataan dari ayah baptis kedua anak Michael, Mark Lester. Mark menyatakan bahwa Michael meminum 6 botol wine setiap hari selama sepekan sebelum ia meninggal.
Mark juga menyatakan bahwa Michael mengalami 'kelumpuhan' sesaat sebelum mengadakan jumpa pers untuk konser yang akan digelarnya di London pada tahun 2009. Konser itu sendiri dibatalkan karena Michael meninggal beberapa hari sebelum konser tersebut digelar.
Mark Lester @dailymail."Michael pingsan di kamar hotel, dokternya menyatakan kalau ia mabuk berat karena meminum beberapa botol whiski dan sempat lumpuh sesaat,' ujar Mark. Namun Michael kembali sadar sesaat sebelum acara konferensi pers dilaksanakan, sehingga tak ada seorang pun yang menyadari apa yang telah terjadi.
Mark Lester dulu mengklaim kalau ia pernah menjadi donor sperma untuk Michael. Mark juga menyatakan kalau ia bisa saja ayah biologis dari anak bungsu Michael, Paris Katherine Jackson. Mark juga pernah menantang media untuk melakukan tes DNA untuk membuktikan ucapannya tersebut.
Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(dym/phi)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
