Robbie Williams Bebaskan Hutang Mertua
Robbie Williams
@spashnews
Kapanlagi.com - Pengantin baru Robbie Williams bersama dengan istrinya menunjukkan budi baik dengan mengajak mertuanya tinggal serumah dengan mereka. Dia juga membebaskan mertuanya itu dari belitan utang.Penyanyi Inggris itu menikahi pacarnya, aktris Ayda Field, Sabtu (07/08) lalu di Pulau Santa Catalina, Amerika Serikat. Williams yang menjadi salah satu penyanyi tersukses Eropa tersebut meminta mertuanya, Gwen, menempati rumah seharga 12 juta pound miliknya di Los Angeles.Kemurahan hati Williams itu meringankan beban Gwen yang terlilit utang biaya hipotik tempat tinggalnya selama ini, sebagaimana dikutip dari People.com."Gwen berjuang untuk membayar kembali rumahnya yang menunggak selama beberapa bulan," ujar salah satu sumber terdekat Williams.Gwen beberapa kali menggadaikan rumahnya dengan sejumlah uang, namun sekarang jumlah utangnya lebih dari harga rumahnya."Williams tidak tega melihatnya ibu mertuanya menderita, makanya ia berbuat begitu. Gwen sendiri sebenarnya sungkan menerima bantuan itu namun apa boleh buat," lanjutnya.Di wabsitenya, Williams meengucapakan terima kasih pada para fansnya yang selama ini telah mendukung, "Hey all, well, tidak banyak yang berubah dalam kehidupanku beberapa bulan terakhir. Terimakasih atas semua ucapan selamat kalian, itu semua sangat berharga untukku."Penyanyi yang memenangkan penghargaan musik terbanyak di Eropa itu juga disebut bergabung lagi dengan mantan grupnya, Take That. Sejak dia keluar 15 tahun silam. Take That sendiri bakal merilis album November nanti.Di akhir postingnya, pria 36 tahun ini menuliskan, "Bukan hanya mendapatkan istri, aku juga punya 4 saudara laki-laki sekarang."Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ant/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
