7 Potret Kejutan Ultah Aaliyah Massaid, Terkaget saat Masih Tidur - Tulisan di Kue Tart Curi Perhatian

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

7 Potret Kejutan Ultah Aaliyah Massaid, Terkaget saat Masih Tidur - Tulisan di Kue Tart Curi Perhatian
Kejutan Ultah Aaliyah Massaid (credit: instagram.com/aaliyah.massaid)

Kapanlagi.com - Hari ulang tahun selalu menjadi momen spesial, apalagi jika dirayakan dengan kejutan dari orang-orang terdekat. Aaliyah Massaid baru saja merasakan kebahagiaan tersebut saat teman dan keluarganya memberikan kejutan ulang tahun yang tak terduga. Momen ini diabadikan dalam beberapa potret yang langsung menarik perhatian warganet.

Dalam potret yang beredar, Aaliyah terlihat masih mengenakan baju tidur saat dikejutkan dengan kue ulang tahun. Wajahnya yang terkejut sekaligus bahagia sukses mencuri perhatian. Kejutan ini semakin spesial dengan kehadiran sang kakak, Zahwa Rezi Massaid, serta pasangan Atta Halilintar dan sang istri Aurel Hermansyah.

Nah, seperti apa ya potret bahagia kejutan ulang tahun Aaliyah Massaid yang sebentar lagi akan menjadi seorang ibu? Yuk, langsung saja dicek KLovers!

1. Momen Kejutan yang Menggemaskan

Kejutan Ultah Aaliyah Massaid (credit: instagram.com/aaliyah.massaid)

Momen kejutan ulang tahun Aaliyah Massaid langsung menjadi sorotan. Dalam foto-foto yang diunggah, Aaliyah terlihat masih setengah sadar ketika orang-orang terdekatnya membangunkannya. Wajahnya yang polos dan ekspresi kagetnya mengundang tawa sekaligus kehangatan bagi yang melihatnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Warganet yang Ikut Bahagia

Kejutan Ultah Aaliyah Massaid (credit: instagram.com/aaliyah.massaid)

Tak hanya Aaliyah yang terkejut, tetapi warganet juga ikut terpana melihat momen hangat ini. Banyak yang mengomentari betapa hangat dan bahagia di momen ulang tahun Aaliyah saat dibangunkan dengan kue ulang tahun di hadapannya. Ucapan selamat pun membanjiri kolom komentar unggahan tersebut.

3. Kehadiran Atta dan Aurel

Kejutan Ultah Aaliyah Massaid (credit: instagram.com/aaliyah.massaid)

Kehadiran Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah juga menambah keseruan suasana. Mereka tampak antusias dalam merayakan ulang tahun Aaliyah. Kedekatan mereka terlihat jelas, mencerminkan hubungan yang hangat dan akrab. Aurel bahkan terlihat ikut memberikan kejutan di momen ulang tahun Aaliyah ke-23 tahun ini.

4. Peran Spesial Zahwa Rezi Massaid

Kejutan Ultah Aaliyah Massaid (credit: instagram.com/aaliyah.massaid)

Zahwa Rezi Massaid, kakak perempuan Aaliyah, menjadi sosok yang memegang kue ulang tahun. Dengan senyum lebar, Zahwa menyajikan kue tersebut tepat di depan Aaliyah. Momen ini menegaskan eratnya hubungan saudara antara mereka berdua yang selalu kompak dan penuh kasih sayang.

5. Tulisan di Kue yang Menarik Perhatian

Kejutan Ultah Aaliyah Massaid (credit: instagram.com/aaliyah.massaid)

Salah satu yang menarik perhatian adalah kue ulang tahunnya. Tulisan di atas kue ulang tahun Aaliyah Massaid sukses menarik perhatian banyak orang loh KLovers. Dengan latar biru yang elegan dan tulisan putih yang mencolok, kue tersebut bertuliskan "ONE YEAR CLOSER TO BEING THE HOT RICH MOMMY." Pesan ini pun langsung menjadi perbincangan, karena terdengar unik dan penuh percaya diri. Hiasan menyerupai berlian kecil di huruf "O" semakin menambah kesan glamor dan spesial dalam perayaan ulang tahun ini.

6. Kehadiran Teman-Teman Aaliyah

Kejutan Ultah Aaliyah Massaid (credit: instagram.com/aaliyah.massaid)

Tak hanya keluarga, perayaan ulang tahun Aaliyah juga semakin meriah dengan kehadiran sahabat-sahabatnya. Mereka berkumpul untuk memberikan kejutan spesial, menciptakan suasana yang hangat dan penuh kebersamaan. Dalam foto yang beredar, Aaliyah dikelilingi oleh teman-temannya yang tersenyum bahagia, menunjukkan betapa mereka mendukung dan menyayanginya.

7. Kejutan Sederhana yang Berarti

Kejutan Ultah Aaliyah Massaid (credit: instagram.com/aaliyah.massaid)

Momen kejutan ulang tahun Aaliyah Massaid menjadi bukti bahwa kebahagiaan bisa datang dari hal-hal sederhana. Dikelilingi oleh orang-orang terdekat, perayaan ini terasa lebih berharga. Warganet pun ikut terharu melihat kehangatan keluarga dan teman-teman Aaliyah di hari spesialnya.

Itulah potret kejutan ulang tahun Aaliyah Massaid yang penuh kebahagiaan dan keseruan. Kalian yang ingin melihat berita selebriti lainnya, maka bisa baca artikel kapanlagi.com lainnya. Karena, kalau bukan sekarang, KapanLagi?

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending