Ben Joshua Tak Sabar Jadi Ayah

Ben Joshua Tak Sabar Jadi Ayah Ben Joshua: @KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Artis Ben Joshua sudah tak sabar untuk menjadi seorang ayah. Saat ini, sang istri tengah mengandung 8 bulan. Ben mengungkapkan perasaannya karena sudah 3 tahun dirinya menunggu untuk menjadi seorang ayah.
"Istri kabarnya baik, sudah masuk 8 bulan, lagi nunggu bulan," ujar Ben saat ditemui di acara Nano Philosophy Anniversary Gala Night 2012 di restauran Bunga Rampai, Jakarta Pusat, Rabu (30/5) malam.
Di usia kehamilan 8 bulan, Ben mengaku sudah mengetahui mengenai jenis kelamin sang anak. "Katanya cewek. Nama pas lahir saja. Sebenarnya apa saja gue bersyukur, sehat, normal. Terakhir ke dokter baik. Secara emosi (istri) lebih sensitif, lebih ingin ditemenin," ujarnya.
Jika sesuai rencana, bulan Juli nanti, anak pertama Ben dan Elisabeth akan lahir. "Berhubung ini bulan ke-8, pertengahan Juli lahiran. Katanya, kalau melahirkan normal jadi wanita sempurna. Kalau gue apa saja lah, sekuat dia saja. Siap mental dan finansial," katanya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/rea)

Rekomendasi
Trending