Beradu Akting dengan Blanco Jr dan Junior Roberts, Aisyah Aqilah Jadi Anak Kolong di Film Terbaru
Diperbarui: Diterbitkan:
KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Aisyah Aqilah baru saja didapuk menjadi pemeran utama dalam film terbaru berjudul Anak Kolong. Film ini merupakan produksi dari PIM Pictures dan Maxstream Studios, di mana Aisyah akan memerankan karakter Amira. Dalam proyek ini, Aisyah beradu akting dengan Antonio Blanco Jr dan Junior Roberts. Ketika pertama kali membaca sinopsisnya, Aisyah langsung merasa tertarik.
"Pas baca sinopsisnya aku langsung suka, fun fact pas baca sinopsis aku mau nangis gitu," kata Aisyah Aqilah dalam jumpa pers Maxime Studios di Gedung Telkom, di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (3/9/2024).
Menurutnya, banyak adegan dalam film ini yang sangat menyentuh hati, menggambarkan hubungan persahabatan, kekeluargaan, dan percintaan dengan cara yang mengharukan.
Advertisement
"Karena disini banyak adegan yang menyentuh hati banget, jadi itu sih. Aku melihat semua karakter disini kuat kuat," ucapnya.
Simak Berita Lainnya
Comeback Bermain Film Setelah Lima Belas Tahun, Risty Tagor Seperti Memulai Dari Awal - Nekat Screen Test Meski Sakit
Sinopsis 'PERJANJIAN SETAN', Film yang Sajikan Kisah Horor Mengerikan dengan Latar Kos
Ochi Rosdiana Jadi Pemeran Utama Dalam Film 'KOLONG WEWE', Angkat Teror Hantu Penculik Anak
'COCOTE TONGGO', Film Terbaru Bayu Skak yang Menggunakan Bahasa Jawa Mataraman Khas Solo
1. Perankan Sosok Kuat
Film Anak Kolong mengisahkan tentang kehidupan anak-anak militer yang awalnya dikenal nakal, namun pada akhirnya berhasil membanggakan orang tua mereka berkat impian besar yang mereka kejar. Aisyah menggambarkan karakternya, Amira, sebagai sosok perempuan yang manis, sopan, tetapi tetap tegas dalam mengambil keputusan.
"Amira itu perempuan yang kuat. Ada momen di mana kekuatannya benar-benar diuji, meski dia tengah menghadapi masalah besar. Aku merasa peranku ini tidak terlalu sulit karena aku dan Amira sama-sama memiliki sisi perasa yang kuat," jelas Aisyah.
Selain memperkenalkan film Anak Kolong Maxstream Studios juga mengumumkan beberapa proyek terbaru mereka. Diantaranya adalah program sitkom Dapil Komeng yang dibintangi oleh Komeng, Jarwo Kwat, dan Rina Nose. Ada juga sitkom lain berjudul Apose yang menampilkan Andre Taulany, Surya Insomnia, Hesty Purwadinata, dan banyak lagi.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Persiapkan Project Menarik
Tidak hanya itu, Maxstream Studios juga sedang mempersiapkan film Rumah Teteh dan beberapa program menarik lainnya. Menurut Derrick Heng, Direktur Marketing Telkomsel, peluncuran MAXStream Studios adalah langkah strategis untuk menghadirkan konten hiburan yang lebih bervariasi dan berkualitas kepada masyarakat.
"Kami ingin terus memberikan inovasi dan solusi terbaik yang bisa membuka peluang kemajuan bagi semua pihak," ujar Derrick Heng di acara tersebut.
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
Berita Foto
(kpl/far/glk)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
