Bertrand Antolin Tak Pantas Peran Miskin
Bertrand Antolin
Kapanlagi.com - Aktor Bertrand Antolin selalu mendapatkan peran sebagai orang kaya dengan mengendarai mobil mewah. Padahal justru sebaliknya di kehidupan nyata, dia mengaku sangat sederhana menjalani hidup."Di luar jam kerja gue Bertrand, makan di pinggir jalan, anterin ibu ke pasar terus makan mie ayam bareng. Gitu dah. Ini semua tempelan, gue nggak pernah memaksakan standar gue, on stage I'm pose, dan lain-lain," ungkap Bertrand Antolin saat ditemui di Belleza, Permata Hijau, Jumat (27/08) malam.Justru Bertrand yang sederhana itu, mengaku tidak pernah mendapatkan peran orang miskin. Para sutradara memandang wajahnya sebagai wajah kaya, yang nggak pantes dapat peran sengsara. "Gue nggak pernah dapet peran miskin, karena muka gue yang kayak gini," tegasnya.Namun demikian, Bertrand pernah memerani tokoh 'dua wajah', yakni tokoh kembar yang satu miskin dan yang satu kaya. Namun justru sinetron yang dibintanginya itu tidak tayang di televisi.
"Versi miskinnya gue diitemin dari atas sampai bawah dan tiap ganti scene harus mandi. Pada akhirnya itu nggak tayang. Itu two years ago. Ya mau gimana lagi, gue biasanya dapet yang peran bawa-bawa BMW dan lain-lain, memang posturnya gini juga sih," terang Bertrand yang mengaku tidak kecewa karena sudah dibayar itu.
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/buj/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
