Cerai, Garneta Haruni Minta Didi Bayar Utang

Cerai, Garneta Haruni Minta Didi Bayar Utang Garneta Haruni

Kapanlagi.com - Artis Garneta Haruni tidak mempersoalkan gugatan cerai yang dilayangkan oleh suaminya Didi Soekarno ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Baginya, kehidupan rumah tangganya memang sudah tidak nyaman. Namun, dia meminta Didi untuk menyelesaikan kewajibannya.
"Saya tidak masalah bercerai karena memang sudah tidak nyaman. Di sini saya masih berjuang untuk perjuangkan hak-hak yang harus saya dapat sebagai perempuan dan istri sah," ujar Garneta saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (19/12).
Sementara itu, Didi sendiri mengelak kalau dirinya memiliki utang. Namun, dia menjelaskan kalaupun berutang hal itu tak perlu harus dibayar, karena dia berhutang kepada istrinya sendiri.
"Nggak ada utang tuh, kalau memang iya nggak apa-apa kan, namanya juga suami istri," ujar Didi.
Pengacara Didi pun tak kalah membela kliennya. Baginya, apa yang dialami oleh Didi merupakan sesuatu yang wajar saat meminjam uang dan tidak mengembalikannya.
"Mana mungkin mas Didi harus meminjam ke Garneta, dia kan keluarga Soekarno. Lagian, ini kan pernikahan seperti perusahaan yang harus sharing, antara suka dan duka,” pungkas Sunan.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/uji/dar)

Rekomendasi
Trending