Chika Jessica - Deddy Dekat, Inikah Curhatan Pilu Dwi Andhika?
Dhika, Chika, Deddy © istimewa
Kapanlagi.com - Kisah kedekatan antara Chika Jessica dan Deddy Corbuzier kini banyak jadi perbincangan. Selain karena tiba-tiba saja mereka jadi begitu dekat sampai gaya kocak mereka ketika yang diperlihatkan melalui foto dan video di Instagram juga kerap kali mengundang tawa.
Salah satu alasan kenapa banyak yang terkejut dengan dekatnya Chika dan Deddy ini karena sebelumnya wanita cantik berusia 27 tahun ini sering terlihat bersama dengan mantan kekasihnya, Dwi Andhika. Bahkan semua penggemar seakan percaya kalau keduanya balikan.
Dwi Andhika pun terlihat mem-posting sebuah foto antara di mana dia membonceng Chika. Namun yang jadi perhatian adalah caption-nya untuk foto tersebut yang puitis tapi galau.
Benarkah Dwi Andhika galau karena Chika sedang dekat dengan Deddy Corbuzier? © instagram/dwiandhikainsta"Aku ke sana. Kamu ke sana. Garis finish yang sama," tulis Dwi Andhika, yang langsung mendapat ratusan komentar dari penggemar.
Banyak penggemar yang menduga kalau foto dan kata-kata tersebut ditujukan kepada Chika Jessica. Fans pun mendoakan agar Dwi Andhika suatu saat bisa bersatu kembali dengan Chika.
Kalau KLovers, gimana nih? Setuju mana sih Chika Jessica sama Dwi Andhika atau dengan Deddy Corbuzier? Share yuk di sini!
​[likebattle:Dwi Andhika|Deddy Corbuzier]
Simak berita lainnya!
Akting Volland Dikritik Olla Ramlan, Deddy Corbuzier Tak Terima
Deddy Corbuzier - Chika Jessica Klarifikasi Hubungan Mereka
Indra Bekti Setujui Hubungan Chika Jessica dan Deddy Corbuzier
Bergandengan Tangan, Chika Jessica Bikin Deddy Corbuzier KO
Pensiun Dari Sulap, Deddy Corbuzier Batalkan 3 Kontrak TV
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/pit)
Rahmi Akbar Safitri
Advertisement
