Dewi Dewi Siap Hengkang Dari Republik Cinta

Penulis: Darmadi Sasongko

Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Grup cewek Dewi Dewi besar dan berkembang bersama Republik Cinta Management milik musisi Ahmad Dhani. Belakangan gosip berkembang mereka akan hengkang dari management yang telah mempopulerkan banyak penyanyi itu. Konon pemicunya lantaran Dhani terlalu sibuk dengan persoalan-persoalan pribadinya.Menanggapi hal ini Dewi Dewi, yang ditemui di acara preskon grand final Miss Celebrity Indonesia 2008, di Hotel Arya Duta Suite, Jakarta Selatan, Kamis, (20/11), tidak membenarkan dan juga tidak membantah keberadaan isu tersebut. Karena secara teknis memang Dhani tidak secara langsung terlibat menangani mereka."Kita nggak diurus mas Dhani, kita udah ada yang ngurus. Masalah mas Dhani ya mas Dhani, jadi tidak mempengaruhi ama job kita," ungkap Tata.Melalui Tata juga diketahui kalau Dewi Dewi siap hengkang sewaktu-waktu dari Republik Cinta. Selain karena tidak mau terjebak dengan masalah ini, mereka juga masih terlibat di banyak proyek. Semuanya tergantung waktu, katanya."Ya mungkin pada waktu nanti kontraknya abis nggak menutup kemungkinan kita akan pindah. Pokoknya sekarang kita selesaiin album kedua ini dulu," terangnya.Namun pemilik nama Shinta Dewi itu tidak mengelak jika pada suatu saat nanti, tiba-tiba ada masalah antara Dewi Dewi dan Republik Cinta, mereka sudah siap mengambil langkah itu. Sekali lagi, mereka mengaku masih menunggu waktu."Ya kita lihat aja nanti, kalau ada masalah mungkin kita akan keluar dari manajemen Republik Cinta," terang Tata. Republik Cinta Management merupakan perusahaan Ahmad Dhani yang menangani sejumlah artis dan band sukses, sebut saja Mulan Jameela, Dewa 19, Andra and The BackBone, J-Rocks, termasuk Dewi Dewi. Sementara Dewi Dewi merupakan grup musik yang semula beranggotakan tiga cewek yang terbentuk melalui proses audisi paket reality show Obsesi Dewa 19 Mencari Dewi-Dewi. Kini Dewi Dewi tinggal Tata dan Purie (Purie Andriani), setelah Carolina Agustine Kamarie (Ine) hengkang pada Juni lalu.   

(kpl/ant/dar)

Rekomendasi
Trending