Disindir Anak, Ibnu Jamil Luangkan Waktu
Ibnu Jamil
Kapanlagi.com - Kesibukan Ibnu Jamil dengan aktivitas syutingnya ternyata menuai protes dari sang buah hati. Pasalnya sang anak merasa kurang akan kebersamaannya dengan sang ayah. "Iya, anak udah mulai bisa protes. Panda (panggilan anak ke Ibnu) nih, hari libur juga masih syuting," paparnya sembari menirukan ucapan anaknya.Ibnu sendiri mengaku jika dirinya tersindir saat mendengarkan perkataan sang anak. Oleh karena itu, dia mencoba mengurangi kesibukannya."Udah agak tersindir sih dengan statement dia. Jadi mikir harus ngeluangin waktu buat jalan atau apa," imbuhnya saat dijumpai di Planet Hollywood, Jakarta Selatan, Senin (22/8).Aktor berumur 29 tahun ini mengaku mempunyai keinginan yang ia wujudkan bersama anaknya. Lantas apa keinginan tersebut? "Mau ngajak anak nonton bola d luar," tukasnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ato/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
