Dylan Carr Dipindahkan dari Ruang ICU, Begini Kondisinya Sekarang
Dylan Carr © KapanLagi.com/Irfan Kafril
Kapanlagi.com - Setelah menjalani perawatan selama beberapa hari di ruang ICU, akhirnya kondisi Dylan Carr berangsur membaik. Sekarang bintang sinetron Anak Langit itu sudah dipindahkan ke ruang rawat biasa.
Dilansir dari Liputan6.com, Dylan dipindahkan ke ruang biasa sejak Minggu, (3/11) lalu. Informasi tersebut diketahui dari postingan Insta Story Terrence Carr, ayahanda Dylan.
"Pagi ini Dylan Carr dipindahkan dari ICU ke bangsal normal karena kesembuhannya sudah sedemikian rupa, sehingga tidak lagi dalam kondisi yang membutuhkan pemantauan terus-menerus," tulis Terrence.
Advertisement
1. Peningkatan Signifikan
Kondisi Dylan usai menjalani berbagai operasi, termasuk pengangkatan tempurung kepala menunjukkan peningkatan yang signifikan. Sekarang ia sudah berada di ruang biasa di RS Columbia Pulomas, Jakarta Timur.
Sebelumnya, Dylan harus dirawat secara intensif karena tempurung kepalanya diambil. Ia mengalami pembengkakan otak, sehingga tempurungnya harus diambil sementara, kemudian dipasang kembali.
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
2. Ayah Dylan Puji Pihak RS
Kemajuan kondisi Dylan Carr yang cukup pesat membuat Terrence Carr bahagia. Ia pun memuji tim medis yang sudah menangani Dylan selama di RS Columbia Pulomas.
"Saya harus memuji staf dan dokter ICU. Kesabaran dan pengertian mereka dalam masa yang penuh tekanan ini luar biasa. Dan saya tidak bisa cukup berterima kasih pada mereka," lanjutnya.
3. Akan Terus Update
Dengan perkembangan yang dialami Dylan, Terrence mengungkap akan mengurangi update kabar terbaru dari putranya. Namun sesekali ia akan tetap memberikan update. Dengan dipindah ke ruang biasa, keluarga bisa menemani Dylan dengan lebih dekat.
"Karena kondisi Dylan terus membaik, saya akan memberikan pembaruan sesekali. Tetapi tidak lagi setiap hari. Namun jika terjadi sesuatu, saya akan segera memperbarui. Saya dan istri saya ingin mengucapkan terima kasih atas dukungan dan dorongan Anda semua," pungkasnya.
Yang Ini Juga Nggak Kalah Hot!!!
Dylan Carr Kecelakaan, Perannya di Sinetron 'ANAK LANGIT' Bakal Dihilangkan?
Bryan Domani Minta Netizen Tak Berasumsi Sembarangan Soal Kecelakaan Dylan Carr
Syok Dengar Dylan Carr Kecelakaan, Hana Saraswati Jenguk Sang Mantan Pacar di RS
Kronologi Kecelakaan Mobil Dylan Carr
Kondisi Terkini Dylan Carr Usai Kecelakaan Mobil
(Di tengah kondisi kesehatan yang jadi sorotan, Fahmi Bo resmi nikah lagi dengan mantan istrinya.)
(kpl/phi)
Wulan Noviarina Anggraini
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
